3 Manfaat Minum Air Lemon untuk Ibu Hamil
Manfaat Minum Air Lemon.-Foto: net-
RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - LEMON merupakan salah satu buah populer yang banyak dikonsumsi orang.
Selain dikonsumsi begitu saja, lemon juga bisa digunakan sebagai tambahan dalam berbagai hidangan gurih dan manis.
Adapun nutrisi yang terdapat dalam buah lemon diantaranya air, serat, kalsium, fosfor, zat besi, natrium, kalium, seng, serta ragam vitamin, seperti B1, B2, C.
Berkat kandungan tersebut, lemon bisa memberi sejumlah manfaat untuk ibu hamil dan bayi dalam kandungan.
Baca Juga: 5 Teh Ini Ampuh Redakan Stres yang Anda Rasakan
Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.
1. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Mengonsumsi lemon secara rutin bisa membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Pasalnya, kandungan vitamin C dan fitonutrien dalam buah lemon bersifat antioksidan yang bisa melawan radikal bebas sebagai penyebab berbagai penyakit.
2. Menghidrasi tubuh
Dehidrasi saat hamil bisa menyebabkan komplikasi kehamilan yang serius, seperti kelahiran prematur hingga cacat lahir.
Oleh karena itu, Anda perlu menghidrasi tubuh selama masa kehamilan untuk mencegah berbagai komplikasi tersebut.
Nah, mengonsumsi buah lemon bisa membantu menghidrasi tubuh ibu hamil karena kandungan airnya yang tinggi.
3. Mengurangi mual
Manfaat lemon untuk ibu hamil lainnya adalah mengurangi mual (morning sickness).
Penelitian yang dipublikasikan pada Iranian Red Crescent Medical Journal, menemukan fakta bahwa menghirup aroma lemon bisa mengurangi mual dan muntah saat hamil. (jp)