PlayStation Portal Hadirkan Cloud Streaming Game PS5, Apa Saja Keuntungannya?

PlayStation Portal Hadirkan Cloud Streaming Game PS5, Apa Saja Keuntungannya--ilustrasi

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO.ID - Sony kembali menghadirkan inovasi terbaru di dunia gaming dengan memperkenalkan fitur cloud streaming untuk PS5 Games melalui PlayStation Portal.

Setelah sukses meluncurkan perangkat Remote Play tahun lalu, Sony kini menambah kemampuan baru pada PlayStation Portal dengan memungkinkan gamers untuk mengakses lebih dari 120 game PS5 melalui streaming cloud.

Fitur ini diharapkan semakin memperkaya pengalaman bermain game secara praktis dan efisien, tanpa harus bergantung pada konsol utama.

Dalam uji coba beta yang sedang berjalan, PlayStation Portal memungkinkan pengguna untuk streaming game-game populer dari katalog PlayStation Plus, seperti Marvel's Spider-Man, Monster Hunter, Ratchet & Clank, dan Dave the Diver.

BACA JUGA:Fitur Baru di Mod Shopee 7.21.0 InSED yang Wajib Anda Coba!

Streaming dapat dilakukan dengan kualitas hingga 1080p pada 60 FPS, memberikan pengalaman gaming yang mulus dan responsif.

Tak hanya itu, seluruh fitur dari DualSense Wireless Controller, termasuk haptic feedback, adaptive triggers, dan touchpad, tetap dapat dinikmati.

Namun, untuk mengakses fitur ini, pengguna harus terdaftar dalam PlayStation Plus Premium.

Saat ini, cloud streaming ini hanya tersedia di beberapa negara, seperti Belgia, Kanada, Norwegia, Inggris, dan Amerika Serikat, dengan kecepatan internet minimum 7 Mbps untuk resolusi 720p dan 13 Mbps untuk 1080p.

Sayangnya, fitur ini hanya terbatas pada game PS5 saja, sehingga game PS4 dan PS3 belum bisa diakses melalui PlayStation Portal.

BACA JUGA:Inilah Konsol Game Android yang Bisa Mainkan PS2 dan Genshin Impact – Anbernic RG Cube!

Penyimpanan cloud juga menjadi keuntungan tambahan, memungkinkan gamers untuk menyimpan data game hingga 100 GB secara otomatis.

Hal ini memudahkan transisi antara konsol PS5 dan perangkat PlayStation Portal, memberikan kemudahan dan fleksibilitas bagi para pemain yang ingin menikmati game favorit mereka di berbagai perangkat.

Dengan hadirnya fitur ini, PlayStation Portal semakin mendekatkan gamers dengan pengalaman bermain game berkualitas tinggi tanpa hambatan.

Tag
Share