43 Petugas Lapas Arga Makmur Jalani Tes Urine

BENGKULU UTARA - Dalam rangka penguatan tugas pokok dan fungsi pengamanan, Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Kanwil Kemenkumham Bengkulu, melakukan tes urine kepada pejabat dan petugas jajaran Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Arga Makmur, Sabtu (11/11). Dimana, giat ini dilakukan sebagai salah satu bentuk komitmen Perang Terhadap Narkoba. Hal tersebut disampaikan oleh Kadivpas Teguh Wibowo

"Sejalan dengan 3 kunci pemasyarakatan maju, yaitu deteksi dini gangguan keamanan dan ketertiban, berantas Narkoba dan sinergi dengan Aparat Penegak Hukum. Kita gelar tes urine terhadap 43 orang petugas Lapas Arga Makmur, mulai dari pejabat pengawas, pejabat pelaksana, komandan jaga, dan anggota regu pengamanan serta JFU/JFT KPLP/Kamtib. Tes dikawal oleh Tim Satopspatnal Divisi Kanwil Kemenkumham Bengkulu Ini, hasilnya Nihil (negatif Narkoba)," ujarnya.

Baca Juga: SMKN 4 Bengkulu Utara Unjuk Keunggulan

Sementara itu, Kepala Lapas Arga Makmur, Irwan, ini merupakan bukti nyata dari Komitmen Bersama Insan Pemasyarakatan dalam mewujudkan Zero Halinar. Tes Urine ini juga akan dilakukan kepada Warga Binaan.

"Kedepannya, selain dilakukan oleh Tim Satopspatnal Kanwil, tes seperti Ini akan dilakukan secara insidentil sebagai upaya menjaga dan antisipasi penggunaan Narkoba oleh petugas. Tes Urine karni terapkan juga pada warga binaan kami yang akan menjalani program integrasi, baik itu Asimilasi, pembebasan bersyarat maupun cuti bersyarat," demikian Kalapas. (aer)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan