Dana Desa Tahap II Segera Cair, Camat Minta Pekerja Lebih Profesional
Camat Lebong Selatan Karter Jaya-foto :carles/radarlebong-
LEBONG.RADARLEBONG.BACAKORAN.CO- Camat, Karter Jaya, S.Sos, mengingatkan warga yang bekerja dalam proyek pembangunan Dana Desa (DD) Tahap II agar tidak memperlambat pelaksanaan pembangunan fisik.
Ia menegaskan bahwa pekerjaan tersebut merupakan fasilitas yang hasilnya akan dinikmati masyarakat desa sendiri, sehingga diperlukan sikap profesional dan bertanggung jawab.
Menurut Kertar, salah satu kendala yang kerap ditemukan di lapangan adalah kurangnya profesionalitas dari pekerja yang berasal dari warga setempat. Kondisi tersebut membuat proses pengerjaan fisik menjadi lamban dan tidak sesuai target.
"Kendala yang sering kita temui, salah satunya pekerja yang tidak profesional sehingga penyelesaian fisik menjadi lamban. Kami harap warga sebagai pekerja dapat mengubah perilaku tersebut," kata Karter.
Ia juga menyoroti anggapan sebagian warga yang merasa bahwa karena dana bersumber dari pemerintah, maka pekerjaan tidak perlu dilakukan secara serius. Kertar menegaskan bahwa Pemerintah Desa (Pemdes) memiliki tanggung jawab besar dalam pengelolaan dan realisasi anggaran, sehingga diperlukan kerja sama seluruh pihak untuk menyukseskan pembangunan.
"Kami berharap masyarakat dapat berpikir dewasa. Dana yang diturunkan pemerintah bukan untuk pihak tertentu, tetapi untuk meningkatkan kesejahteraan bersama," pungkasnya. (arp