Posyandu Puskesmas Semelako Turunkan Angka Kematian Ibu dan Bayi

Posyandu: Jalanya kegiatan Posyandu di Desa Karang Anyar. kemarin.-(carles/rl)-

LEBONG TENGAH – Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Semelako secara rutin menyelenggarakan kegiatan posyandu setiap bulan ke setiap desa dan kelurahan di wilayahnya. Melalui kehadiran Posyandu, berhasil menekan angka kematian ibu dan bayi.

Kepala Puskesmas Semelako, Agustina Purwaningrum, AM.Kep, SKM menjelaskan bahwa tujuan dari posyandu ini antara lain adalah untuk menurunkan Angka Kematian Bayi (AKB) dan angka kematian Ibu Hamil. Selain itu, meningkatkan peran serta masyarakat dalam mengembangkan kegiatan kesehatan, Keluarga Berencana (KB), serta kegiatan lain yang mendukung tercapainya masyarakat sehat sejahtera.

Baca Juga: Pengumuman Hasil Tes CAT PPPK Tunggu Panselnas

"Fungsi dan tujuan Posyandu ini sebagai wadah gerakan reproduksi keluarga sejahtera, serta untuk memantau gerakan ekonomi keluarga sejahtera," ujar Agustina kemarin.

Tambahnya, bahwa dalam melaksanakan kegiatan posyandu, pelayanan yang diberikan mencakup pelayanan untuk Ibu Hamil (Bumil) dan menyusui, program pengembangan Anak Dini Usia (PADU) yang diintegrasikan dengan program Bina Keluarga Balita (BKB).

"Manfaat dari Posyandu ini sendiri, khusus untuk ibu, mencakup pemeliharaan kesehatan ibu di Posyandu, pemeriksaan kehamilan nifas, pelayanan peningkatan gizi melalui pemberian vitamin dan pil penambah darah, serta imunisasi TT untuk ibu hamil," singkatnya. (arp)

Tag
Share