RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - MENURUNKAN berat badan bukan sesuatu hal yang mudah Anda lakukan.
Oleh karena itu, setiap langkah yang Anda ambil dalam perjalanan penurunan berat badan penting.
Namun, satu-satunya masalah yang kita hadapi saat ini adalah ketidakmampuan mengatur pola makan.
Kita sadar betul bahwa olahraga hanya memberikan kontribusi sebesar 30 persen, sedangkan sisanya bergantung pada apa yang dimakan.
Itu sebabnya memahami peran diet dalam penurunan berat badan juga penting.
Baca Juga: 5 Manfaat Terong yang Bikin Wanita Ketagihan Mengonsumsinya
Baik Anda ingin menurunkan berat badan atau sekadar mempertahankan berat badan optimal, penting untuk makan dalam jumlah yang tepat dan mengonsumsi makanan yang tepat.
Saat Anda memulai diet penurunan berat badan, kacang-kacangan umumnya tidak dimasukkan dalam daftar.
Hal ini karena orang percaya kacang-kacangan mengandung lemak yang akan menyebabkan penambahan berat badan.
Ternyata, sebagian besar lemak dalam kacang-kacangan adalah lemak baik dan Anda sebaiknya mengonsumsinya.
Karena kacang-kacangan tidak akan membuat berat badan Anda bertambah.
Sebaliknya, kacang-kacangan membantu Anda menurunkan berat badan.
Berikut ini penjelasannya, seperti dikutip laman Healthshots.com.
1. Kacang almond
Almond adalah kacang yang luar biasa, dan kaya akan magnesium, tembaga, vitamin E, kalsium, protein, dan serat.