Azhari-Bambang Ikhlaskan Status ASN Demi Perubahan Lebong

Kamis 29 Aug 2024 - 23:35 WIB
Reporter : Amri Rakhmatullah
Editor : Debi Antoni

LEBONG.RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Pasangan Azhari-Bambang menjadi pasangan penantang petahana pada Pilkada Lebong 2024.

Pasangan yang ikhlas melepaskan status sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) demi membawa perubahan bagi masyarakat Kabupaten Lebong yang lebih baik.

Berkisar pukul 14.00 WIB kemarin (29/8), pasangan Azhari-Bambang mendaftarkan diri sebagai calon bupati dan wakil bupati ke KPU Kabupaten Lebong, ditemani sejumlah tokoh masyarakat diantaranya Patrice Rio Capella, Teguh Raharjo Eko Purwoto, Wilyan Bachtiar dan ribuan simpatisan. 

"Kami terpanggil untuk membawa perubahan bagi masyarakat di Kabupaten Lebong menjadi lebih baik, meski hal itu mengharuskan kami untuk melepas status sebagai PNS," kata Azhari. 

BACA JUGA:Daftar ke KPU Lebong Tunggangi Rubicon, Azhari-Bambang Resmi Maju pada Pilkada Lebong 2024

Sebagai putra asli Kabupaten Lebong,  Azhari juga mengungkapkan jika dirinya dan Bambang siap untuk mengabdikan diri bagi masyarakat di Kabupaten Lebong. 

"Saat ini proses pengunduran diri kami sebagai ASN masih dalam proses. Mudah-mudahan pengorbanan ini dapat membawa perubahan bagi masyarakat di Kabupaten Lebong," ujarnya. 

Dalam kesempatan yang sama, Bambang menambahkan bahwa alasan keduanya ikut mendaftarkan diri sebagai pasangan calon bupati dan wakil bupati Lebong tidak lain karena merasa terpanggil untuk membawa perubahan yang lebih baik untuk masyarakat Kabupaten Lebong. 

Sementara itu, pasangan Azhari-Bambang bersama tokoh masyarakat dan ribuan simpatisan bergerak dari Desa Karang Anyar Kecamatan Lebong Tengah menuju kantor KPU Lebong. 

BACA JUGA: Fantastis! Segini Harga Terbaru Jeep Wrangler Rubicon yang Ditunggangi Azhari-Bambang Daftar Pilkada Lebong

Azhari dikenal dengan latar belakangnya sebagai Jaksa, sebuah profesi yang membentuknya sebagai sosok yang tegas dan berintegritas.

Sementara Bambang memiliki pengalaman yang luas di birokrasi, termasuk pernah menjabat di berbagai posisi strategis di Kabupaten Lebong maupun di Provinsi Bengkulu. 

 

 

Kategori :