Camat Bingin Kuning Dorong MT2 untuk Meningkatkan Perekonomian Petani

Turun: Camat Bingin Kuning saat turun mengajak petani melaksanakan MT2.-(carles/rl)-

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Camat Bingin Kuning, Meika Riska, S.Si, mengajak masyarakat di wilayahnya untuk memanfaatkan lahan sawah yang subur dengan mengikuti program Musim Tanam Dua Kali (MT2).

MT2 diharapkan dapat meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan petani.

"Saya mengajak masyarakat dari 9 desa di Bingin Kuning untuk segera mengolah lahan mereka dan ikut serta dalam MT2. Wilayah kita dapat menjadi salah satu kawasan baru dalam sektor pertanian yang mendukung swasembada pangan. Saya yakin MT2 bisa berhasil karena di Lebong ini merupakan lahan yang subur dan pengelolaannya tidak memerlukan penanganan khusus," kata Meika Riska kepada Radar Lebong.

Baca Juga: GOR Syahri Romli Lokasi Pleno Terbuka Pemilu Bengkulu Utara

Pemerintah Lebong melalui Dinas Pertanian memberikan dukungan dalam pelaksanaan MT2.

Dukungan ini berupa pengawalan, penyusunan konsep pengelolaan lahan, dan pendampingan untuk mendapatkan data akurat terkait pelaksanaan MT2.

"Selain pendampingan, pemerintah juga memberikan bantuan berupa pupuk, racun, dan bantuan dari desa. Saya harap warga dapat bergabung dalam MT2 pada tahun 2024 ini," singkat Meika. (*)

Tag
Share