Camat Lebong Tengah Imbau Pemilik Warung Tidak Jual Lem Aibon kepada Anak dan Remaja

Keaktifan: Tampak keaktifan pegawai kecamatan Lebong Tengah.-(carles/rl)-

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Camat, Tomsil, S.Sos, mengimbau kepada pemilik warung untuk tidak menjual lem Aibon kepada anak-anak, remaja, dan khususnya pelajar.

Hal ini disampaikan sebagai langkah pencegahan terhadap penyalahgunaan lem Aibon yang semakin marak di Kabupaten Lebong. 

Menurut Tomsil, penggunaan lem Aibon dalam jumlah besar dapat berbahaya bagi kesehatan, dan bahkan dapat mempengaruhi perkembangan mental penggunanya, terutama pada kalangan generasi muda.

"Saya minta kepada pemilik warung atau toko agar tidak sembarangan menjual lem Aibon, apalagi dalam jumlah yang tidak wajar. Ini adalah upaya kita untuk mencegah penggunaan lem Aibon yang meresahkan di kalangan anak-anak dan remaja," ujar Tomsil.

Baca Juga: Harga Cabai Tembus Rp 50 Ribu per Kilogram

Tomsil juga menambahkan bahwa selain lem Aibon, komik, yang sering disalahgunakan untuk disedot oleh anak-anak, juga tidak boleh dijual secara bebas.

Ia menekankan pentingnya pengawasan terhadap barang yang dijual, terutama jika pembeli adalah anak-anak atau remaja. 

"Jika ada orang dewasa yang membeli komik dalam jumlah banyak, pemilik warung harus lebih cermat dan memantau konsumsinya. Hal ini untuk menghindari penyalahgunaan barang-barang tersebut oleh anak-anak," tegasnya.

Penyalahgunaan obat batuk jenis Komix, lanjut Tomsil, bisa menyebabkan gangguan kesehatan serius seperti kerusakan hati, ginjal, serta menurunkan daya ingat dan kemampuan berpikir.

Oleh karena itu, ia mengimbau agar warung-warung di wilayah Kecamatan Lebong Tengah lebih berhati-hati dalam menjual barang-barang tersebut, terutama kepada anak-anak.

Selain itu, pihaknya juga telah turun langsung ke desa-desa untuk menyampaikan imbauan ini kepada para pemilik warung.

Ia menekankan bahwa penggunaan lem Aibon dan komik yang berlebihan telah meningkat setiap tahunnya, sebagian besar karena barang tersebut mudah didapatkan dan harganya terjangkau.

"Kami meminta agar orang tua turut serta mengawasi anak-anak mereka, karena mereka adalah generasi penerus masa depan kita," tutup Tomsil.

Tag
Share