Pendaftaran PPPK 2024 Dibagi 2 Gelombang, Simak Jadwalnya

Sabtu 05 Oct 2024 - 23:22 WIB

Abdullah Azwar Anas menyatakan bahwa portal SSCASN merupakan situs resmi yang digunakan untuk pendaftaran seluruh calon ASN di Indonesia.

"Pendaftaran seleksi PPPK bisa diakses melalui portal https://sscasn.bkn.go.id sebagai situs resmi pendaftaran ASN secara nasional," jelas Anas dikutip dari kompas.com.

Jumlah Formasi PPPK 2024

Pada tahun 2024, pemerintah menetapkan kuota terbesar untuk formasi PPPK, yakni sebanyak 1.031.554 dari total 1.280.547 formasi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) yang tersedia.

Langkah ini diambil untuk menuntaskan penataan tenaga non-ASN di berbagai instansi pemerintah.

"Seleksi PPPK tahun 2024 kita fokuskan untuk penataan pegawai non-ASN. Seluruh formasi PPPK 2024 dialokasikan 100 persen bagi pegawai non-ASN di instansi pemerintah," tambah Anas.

Tahapan Seleksi PPPK 2024

Seleksi PPPK tahun 2024 akan terdiri dari dua tahapan utama, yaitu seleksi administrasi dan seleksi kompetensi. Seleksi kompetensi dirancang untuk menilai kesesuaian pelamar dengan standar kompetensi jabatan yang meliputi:

Kompetensi manajerial

Kompetensi teknis

Kompetensi sosial-kultural

Selain itu, peserta juga akan menjalani wawancara berbasis komputer untuk mengukur integritas dan moralitas. Anas menambahkan bahwa seleksi PPPK 2024 menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT), di mana kelulusan akan ditentukan berdasarkan peringkat terbaik, bukan nilai ambang batas.

"Seleksi PPPK tahun ini tidak menggunakan nilai ambang batas. Pelamar yang dinyatakan lulus adalah mereka yang berperingkat terbaik," tuturnya.

Kategori :