Respons Anggota DPD Ning Lia Setelah Mendapat Kiriman Karangan Bunga Ucapan Selamat dari Prabowo

Anggota DPD Ning Lia Setelah Mendapat Kiriman Karangan Bunga Ucapan Selamat dari Prabowo -foto :jpnn.com-

JAKARTA.RADARLEBONG.BACAKORAN.CO- - Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Lia Istifhama yang baru saja dilantik mendapatkan ucapan selamat secara khusus dari Menteri Pertahanan sekaligus Presiden terpilih Prabowo Subianto melalui karangan bunga.

Pada karangan bunga segar itu bertuliskan ucapan "Selamat dan sukses atas dilantiknya Dr. Lia Istifhama sebagai Anggota DPD RI".

Senator yang juga akademisi asal Jawa Timur itu meresponsnya dengan mengatakan sangat senang dan bahagia atas kiriman bunga beserta doa dari calon orang nomor satu di Indonesia itu.

“Alhamdulillah, surprise sekali. Terima kasih Bapak Prabowo Subianto atas doa dan dukungannya. Insyaallah akan menjadi pelecut semangat untuk saya dalam menjalankan tugas-tugas konstitusional sebagai anggota DPD RI,” ujar Ning Lia melalui keterangan resminya pada Sabtu (5/10) dilansir dari jpnn.com

BACA JUGA:Eks Pemain Timnas U-20 Ini Jadi Tersangka Korupsi, Lihat Tangannya

Senator cantik itu mengaku tak menyangka akan diberikan ucapan selamat secara spesial oleh Menteri Pertahanan RI itu. “Saya akan berupaya keras dan mempersembahkan yang terbaik bagi daerah dan masyarakat Jawa Timur,” ujar Ning Lia sapaan akrabnya. 

“Dengan semangat kolaborasi yang digaungkan oleh Ketua DPD RI Bapak Sultan B Najamudin, inshaAllah ke depan semua anggota DPD dapat berkontribusi secara lebih maksimal kepada masyarakat dan daerah,” tegas akademisi yang rajin menulis buku itu.

Untuk mencapai cita-cita nasional, kata Ning Lia, Pemerintah dan DPD juga DPR harus memiliki visi dan semangat yang sama dalam setiap agenda pembangunan nasional.

Bahwa terdapat perbedaan perspektif politik tentu merupakan hal yang wajar dalam demokrasi.

“Sebagai Senator yang baru tentunya kami harus beradaptasi dan terus berjuang keras memantapkan fungsi-fungsi legislasi, penganggaran maupun pengawasan. Karena tantangan pembangunan nasional dan daerah akan makin kompleks dan berubah dengan cepat,” ujar Ning Lia.

 

Tag
Share