Kecamatan Bingin Kuning Berharap Ditempatkan Mobil Damkar
Terbakar: Musibah kebakaran 2 unit rumah warga di Desa Talang Leak I beberapa waktu yang lalu.-(dok/rl)-
RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Kecamatan Bingin Kuning bersama masyarakatnya, menyoroti kebutuhan akan kehadiran armada Pemadam Kebakaran (Damkar) di wilayah mereka.
Permintaan tersebut tidak hanya menjadi harapan masyarakat setempat, namun juga menjadi aspirasi yang mendalam kepada Pemerintah Daerah (Pemda) melalui Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar).
Menurut Camat Bingin Kuning, Meika Riska, S.Si, kehadiran mobil damkar di kecamatan menjadi kebutuhan mendesak.
Baca Juga: Kades Dorong Masyarakat Pertahankan Budaya Gotong Royong
Hal ini terutama mengingat adanya keterlambatan dalam penanganan kebakaran akibat keterbatasan peralatan dan kesiapan warga.
"Kehadiran mobil pemadam kebakaran di kecamatan akan memberikan kemudahan akses dan mempercepat tanggap darurat saat terjadi kebakaran. Kami berharap Pemerintah dapat mempertimbangkan penempatan armada tersebut di wilayah kami," kata Meika.
Meika juga menyoroti meningkatnya potensi kebakaran dengan pertambahan jumlah penduduk dan perluasan pemukiman.
Penyelidikan lebih lanjut mengenai kebutuhan dan kesiapan wilayah Bingin Kuning dalam menghadapi kebakaran menjadi penting, terutama dalam menjamin keselamatan dan keamanan masyarakat secara menyeluruh.
"Faktor penyebab kebakaran seperti korsleting listrik menunjukkan perlunya antisipasi yang lebih baik, dan kehadiran mobil damkar menjadi salah satu solusi yang diharapkan," pungkasnya. (*)