Persiapan Matang Jelang Mudik 2024: Pos Pengamanan, Pelayanan, dan Terpadu Diterjunkan

Kapolres BU bersama Wabup BU ikuti rakor.-(fendi/rl)-

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Jelang perayaan hari Raya Idul Fitri 1445 H, Wakil Bupati (Wabup) Bengkulu Utara (BU) Arie Septia Adinata, SE, M.Ap menghadiri Rapat koordinasi (Rakor) lintas sektoral persiapan operasi ketupat Nala tahun 2024, Kegiatan ini untuk memastikan pelaksanaan arus mudik dan balik berjalan aman dan lancar, di Ruang Command Center Polres BU, Kamis (28/4/2024).

Dalam rapat ini Wakil Bupati Bengkulu Utara menyebutkan bahwa, para pemangku kepentingan membahas berbagai strategi lintas sektoral untuk mengoptimalkan Operasi Ketupat Nala 2024, termasuk peningkatan pengawasan lalu lintas, pelayanan masyarakat, pemantauan hingga kondisi cuaca yang mungkin terjadi selama masuknya libur panjang dan mudik lebaran tahun 2024.

Baca Juga: Gugatan 1 TPS di BU Berlabuh ke MK

“Kejadian selama OPS Ketupat Nala, kesiapan Polda Bengkulu dalam menghadapi arus mudik, kerawanan dan perkiraan ancaman. Target dan sasaran operasi, cara bertindak umum ataupun cara bertindak khusus. Segala bentuk potensi gangguan, ambang gangguan dan gangguan nyata,” jelasnya.

Wabup BU juga menekankan, semua upaya dan strategi yang disiapkan lintas sektoral bertujuan untuk memastikan ataupun mewujudkan arus mudik dan balik Idul Fitri 2024 berjalan dengan aman dan lancar.

“Ini semua menjadi bagian yang kita persiapkan agar mudik 2024 ini betul-betul berjalan aman dan lancar. Di sisi lain seluruh kegiatan ini betul-betul bisa kita gelar dan kita kawal, jaga agar mudik tahun ini berjalan aman dan lancar,” tutupnya.

Dalam agenda tersebut juga disampaikan bahwa persiapan ini dilakukan dengan sangat teliti, terkait mudik dan arus balik hari raya.

Rencana penggelaran, pos pengamanan, pos pelayanan dan pos terpadu, pengamanan tempat ibadah, tempat wisata, pusat perbelanjaan, terminal, stasiun, pelabuhan dan bandara. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan