Bupati Mian Ajak Masyarakat Giri Mulya Jaga Kondusifitas Pasca Pemilu

Bupati ikuti safari ramadhan.-(fendi/rl)-

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Bupati Bengkulu Utara Ir. H. Mian bersama rombongan tim safari ramadhan Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara mengawali Safari Ramadhan tahun 1445 H di Masjid Baitul Iman Desa Wonoharjo Kecamatan Giri Mulya, Rabu (20/3).
 
Dalam sambutannya, Bupati Bengkulu Utara Ir. H. Mian menyampaikan ucapan terimakasih kepada masyarakat di Kecamatan Giri Mulya yang telah melaksanakan pesta demokrasi yang berjalan dengan baik dan tenang tanpa ada gesekan walaupun terdapat perbedaan pilihan.

"Saya ucapkan terimakasih kepada masyarakat di wilayah kecamatan Giri Mulya yang telah menjaga kondusifitas pelaksanaan pesta demokrasi tahun 2024 yang baru saja dilaksanakan. Pesta demokrasi terlaksana dengan baik dan tenang tanpa adanya gesekan walaupun kita memiliki perbedaan pilihan," ujar Bupati.

Baca Juga: Pemkab Bengkulu Utara Optimis Usulan DAK 2025 Disetujui, Ini Rinciannya!

Bupati Mian juga mengajak masyarakat untuk selalu senantiasa bersyukur, dan memperbanyak ibadah di Bulan Ramadhan ini.

Bupati menambahkan adanya dampak el Nino menyebabkan produksi hasil kebun kurang maksimal sehingga masyarakat diimbau saat merayakan idul fitri nanti untuk menjaga diri agar tidak konsumtif.  

"Kita baru saja mengalami bencana El Nino, kemarau panjang yang menyebabkan produksi hasil kebun kurang maksimal, untuk itu saya menghimbau kepada masyarakat saat hari raya Idul Fitri nanti tetap menjaga diri untuk tidak terlalu konsumtif," tutupnya.

Dalam kesempatan safari ramadhan Bupati BU juga memberikan bantuan pembangunan Masjid Baitul Iman dan memberikan santunan kepada anak-anak di wilayah desa Wonoharjo Kecamatan Giri Mulya.

Hadir dalam kegiatan Safari Ramadhan Bupati Bengkulu Utara, Dandim 0423/BU, Perwakilan Polres BU, Ketua Pengadilan Agama BU, Kepala Kantor Kemenag BU, Perwakilan Kajari BU, Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan, Camat Giri Mulya, Kades se-Kecamatan Giri Mulya, Kepala KUA Giri Mulya, dan tokoh masyarakat Kecamatan Giri Mulya. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan