Bengkulu Utara Tuan Rumah MTQ 2024 yang Berpusat di Masjid Agung

Salah satu lokasi bakal menjadi tempat dilaksanakannya MTQ.-(fendi/rl)-

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Bengkulu Utara menjadi tuan rumah pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Provinsi Bengkulu tahun 2024, yang akan digelar pada bulan Juni ini.

Perhelatan ajang provinsi itupun, sudah mulai dilakukan Pemkab Bengkulu Utara dengan mematangkan semua persiapan.

Terutama lokasi yang akan menjadi tempat pelaksanaannya, yang telah dipersiapkan di Masjid Agung Arga Makmur. Hal ini pun disampaikan oleh Sekda BU Fitriansyah.

"Persiapan terus dilakukan kita lakukan, terutama persiapan ini tetap berkolaborasi dengan Kantor Kementerian Agama Bengkulu Utara," ungkap Sekda.

Baca Juga: Puasa Bukan Alasan ASN Malas dan Telat Masuk Kerja

Ia pun meyakini menjadi tuan rumah penyelenggaraan MTQ tahun ini, dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat.

Terutama untuk meningkatkan dan menumbuhkan semangat masyarakat dalam beribadah dan meningkatkan keilmuan dalam Iman dan Islam.

Selain itu, dampak juga akan ada pada pertumbuhan ekonomi daerah sekaligus makin memperkenalkan Bengkulu Utara pada masyarakat Provinsi Bengkulu.

"Persiapan tempat dan fasilitas pendukung lainnya dalam pelaksanaan MTQ Provinsi tersebut, akan terus dilaksanakan. Tempat pelaksanaan Masjid Baitul Makmur atau Masjid Agung Arga Makmur dan Alun-alun Arga Makmur dan rencananya juga ada Masjid Rama Agung Arga Makmur. Ia juga optimis jika pelaksanaan MTQ tingkat Provinsi Bengkulu di Bengkulu Utara nantinya akan berjalan sukses," demikian Sekda. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan