Pemdes Tanjung Bungai II Ajak Lansia Aktif Ikut Posyandu

Lansia: Terlihat Lansia di Desa Tanjung Bungai II ikut posyandu.-(carles/rl)-

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Pemerintah Desa (Pemdes) Tanjung Bungai II terus berupaya meningkatkan kesejahteraan dan derajat kesehatan warganya.

Pejabat sementara (Pjs) Kepala Desa, Azhar Amin, S.Ag, mengimbau seluruh masyarakat agar aktif mendukung kegiatan Pos Pelayanan Keluarga Berencana-Kesehatan Terpadu (Posyandu).

Menurutnya, kegiatan ini tidak hanya ditujukan untuk ibu hamil dan balita, tetapi juga penting diikuti oleh masyarakat lanjut usia (lansia).

Azhar menegaskan, partisipasi lansia dalam kegiatan posyandu menjadi langkah penting untuk memastikan kesehatan mereka tetap terpantau secara rutin. 

Baca Juga: Camat Ajak Warga Jaga Hutan Demi Cegah Bencana Alam

"Saya minta warga agar mendukung penuh kegiatan posyandu di desa. Dalam mengikuti posyandu ini, tidak hanya ibu hamil dan balita, tetapi juga para lansia disarankan ikut aktif," ujar Azhar Amin.

Lebih lanjut, Azhar menjelaskan bahwa dengan keaktifan ibu dan balita mengikuti posyandu, perkembangan tumbuh kembang anak dapat terpantau dengan baik, termasuk berat badan, asupan gizi, dan pemberian vitamin secara teratur.

Hal ini menjadi upaya nyata dalam mencegah stunting atau gangguan pertumbuhan pada anak. 

Selain itu, ibu hamil juga mendapatkan layanan pemeriksaan kesehatan dan konsultasi keluarga berencana (KB) yang terjadwal.

Tak hanya untuk anak dan ibu, kegiatan posyandu lansia juga menjadi perhatian utama Pemdes.

Melalui kegiatan ini, kondisi kesehatan para lansia dapat dipantau secara berkelanjutan sehingga potensi penyakit degeneratif bisa dicegah sejak dini. 

"Kita berharap agar kegiatan seperti ini dapat diikuti oleh seluruh anak, ibu hamil, dan lansia di setiap dusun," tambah Azhar.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan