Bagaimana Nasib PPPK Paruh Waktu Setelah 1 Tahun Bekerja? Bikin Cemas
ilustrasi-foto :jpnn.com-
JAKARTA.RADARLEBONG.BACAKORAN.CO – Aliansi Gabungan R2 R3 Indonesia mencemaskan masalah durasi kontrak kerja PPPK Paruh Waktu.
Diketahui, regulasi mengatur bahwa masa perjanjian kerja PPPK Paruh Waktu ditetapkan setiap 1 tahun yang dituangkan dalam perjanjian kerja sampai dengan diangkat menjadi PPPK penuh waktu.
Ketentuan tersebut tercantum pada Diktum ke-13 KepmenPANRB Nomor 16 Tahun 2025 tentang PPPK Paruh Waktu.
KepmenPANRB 16/2025 juga menyatakan bahwa evaluasi kinerja PPPK Paruh Waktu yang dilakukan triwulan dan tahunan.
Selanjutnya dinyatakan bahwa hasil evaluasi kinerja akan dijadikan pertimbangan perpanjangan perjanjian kerja atau pengangkatan menjadi PPPK Penuh Waktu.
Ketua Umum Aliansi Gabungan R2 R3 Indonesia Faisol Mahardika mengatakan, rata-rata PPPK paruh waktu kontraknya hanya setahun sebagaimana diatur di KepmenPAN-RB 16 Tahun 2025.
Masalahnya, kata Faisol, tidak ada pasal yang menjamin bahwa setelah 1 tahun bekerja bisa diangkat menjadi PPPK penuh waktu.
Begitu pun, tidak diatur bagaimana jika instansi tidak memperpanjang masa kontrak PPPK paruh waktu setelah 1 tahun bekerja.
Karena itu, Aliansi Gabungan R2 R3 Indonesia mendatangi Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) serta Badan Kepegawaian Negara (BKN) untuk mendapatkan kejelaskan soal regulasi untuk PPPK paruh waktu.
"Hari ini (Kamis) kami dari Aliansi Gabungan R2 R3 Indonesia sowan ke KemenPAN-RB dan BKN. Ini kunjungan awal untuk mengawal regulasi peralihan dari paruh waktu ke PPPK penuh waktu," kata Faisol kepada JPNN.com, Kamis (6/11).
Ditegaskan bahwa Aliansi Gabungan R2 R3 fokus menyuarakan regulasi proses transisi PPPK Paruh Waktu menuju penuh waktu. Tidak ada keinginan untuk mendesak pemerintah mengalihkan menjadi PNS.
Honorer R2 dan R3 berjuang karena masa kontrak yang singkat, hanya satu tahun. Tahun depan, masa kontraknya habis dan mau dibawa ke mana PPPK paruh waktu.
"Perwakilan R2 R3 dari berbagai daerah ikut datang ke Jakarta. Salah satunya perwakilan R3 dari Jawa Timur," ucapnya.
Ditekankan lagi bahwa PPPK paruh waktu tidak buru-buru ingin segera dialihkan menjadi PPPK penuh waktu.