Hilangkan Bekas Jerawat dengan Menggunakan 3 Obat Ini

Hilangkan Bekas Jerawat.-Foto: net-

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - SALAH satu masalah kulit yang bisa menyerang siapa saja ialah jerawat.

Oleh karena, banyak orang, baik pria dan wanita berusaha agar jerawat segera hilang dari wajah mereka.

Setelah jerawat sembuh, ada lagi masalah yang bisa membuat wania pusing.

Masalah tersebut tentu saja bekas jerawat yang bisa membuat rasa percaya diri turun.

Bekas jerawat sebenarnya bisa dihilangkan dengan menggunakan beberapa obat.

Namun, pemilihan kandungan obat-obatan perlu dilakukan secara jeli agar masalah noda jerawat bisa teratasi.

Baca Juga: 6 Khasiat Kurma, Turunkan Risiko Anda Terserang Penyakit Ini

Tidak perlu lagi dilanda dilema, Anda bisa melakukan pengobatan mandiri agar noda jerawat bisa hilang segera.

Ada beberapa pilihan obat untuk menyembuhkan bekas jerawat.

Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.

1. Niacinamide
Niacinamide hadir dalam obat gel penghilang bekas jerawat yang membandel.

Pada prosesnya, niacinamide secara efektif menyingkirkan bekas jerawat dengan cara menerangkan bagian kulit yang gelap akibat hiperpigmentasi.

Niacinamide bekerja optimal dengan tiga kandungan lainnya, yakni allium cepa, mucopolysaccharide (MPS), dan pionin.

Secara keseluruhan, kandungan tersebut bisa memberikan perawatan menyeluruh pada bekas jerawat.

2. Retinoid
Kandungan retinoid hadir dalam obat bekas jerawat topikal. Retinoid bisa memblokade inflamasi, mengurangi lesi jerawat, serta mempercepat pertumbuhan regenerasi sel.

Selain itu, retinoid juga mencerahkan kulit hiperpigmentasi akibat jerawat.

Penggunaan retinoid perlu diiringi dengan aplikasi sunscreen, karena kulit cenderung sensitif dengan paparan sinar matahari setelah pemakaian retinoid.

3. Asam azaleat
Obat bekas jerawat dengan kandungan asam azaleat bersifat antimikroba dan antiinflamasi.

Obat ini juga memberikan penanganan untuk kondisi kulit wajah berjerawat. (jp)

Tag
Share