Jepang Vs Indonesia di Piala Asia 2023, 'Reuni' Piala Asia U-19 2018

indonesia vs jepang piala asia u 19 2018.-Foto: net-

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Laga Jepang menghadapi Timnas Indonesia tersaji dalam duel pamungkas Grup D Piala Asia 2023. Laga ini akan menjadi ajang 'reuni' beberapa pemain kedua tim.

Jepang akan menghadapi Indonesia di Stadion Al Thumama, Rabu (24/1/2024). Laga ini menentukan buat kedua tim yang membutuhkan poin untuk memastikan lolos ke Babak 16 Besar Piala Asia 2023.

Duel ini akan menjadi yang pertama kedua tim setelah terakhir kali bertemu pada tahun 1989 di level senior. Meski begitu, beberapa pemain dari kedua tim sebenarnya sudah pernah saling berhadapan di level usia muda.

Pertemuan terakhir Jepang dan Indonesia di level muda terjadi pada ajang Piala Asia U-19 2018 yang digelar di Indonesia. Jepang U-19 jumpa Indonesia U-19 di babak perempat final yang tersaji di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Ada tiga pemain dari skuad Jepang U-19 yang saat ini ikut diboyong Jepang ke Piala Asia di Qatar. Mereka adalah bek sayap Yukinari Sugawara, gelandang Hiroki Ito, dan penyerang sayap Takefusa Kubo.

Baca Juga: Audio VAR Real Madrid Vs Almeria, Wasit: Ya, Bola Kena Pundak, Gol Sah

Sementara dari Indonesia U-19 ada empat pemain yang saat ini masuk skuad senior Indonesia di Piala Asia. Mereka adalah kiper Muhammad Riyandi, bek sayap Asnawi Mangkualam, pemain sayap Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri.

Di Piala Asia U-18, Sugawara terlibat duel intens dengan Firza Andika yang merupakan bek kiri Indonesia U-19. Firza dalam laga itu juga menjaga ketat Kubo yang tak bisa banyak berkutik.

Jepang U-19 menang 2-0 atas Indonesia U-19 dalam laga yang diguyur hujan deras sepanjang babak kedua itu. Pencetak golnya adalah Shunki Higashi lewat tendangan jarak jauhnya dan Taisei Miyashiro.

Sementara Indonesia U-19 juga punya beberapa peluang emas yang gagal dimanfaatkan Syahrian Abimanyu hingga Saddil Ramdani. Adapun Saddil nyaris menambah daftar pemain U-19 yang masuk skuad final Piala Asia, namun akhirnya dicoret.

Setelah Piala Asia U-19 2018, sejumlah pemain dalam laga itu akan berhadapan lagi di level senior ketika pertandingan Jepang vs Indonesia dimainkan di partai pamungkas fase grup Piala Asia 2023. (net)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan