Juara Liga Europa Bakal Jadi Penyelamat Finansial Tottenham dan MU

Final Europa League akan mempertemukan Tottenham vs Manchester United.-foto: net-
RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Juara Liga Europa tak sekadar bakal jadi pelipur lara musim yang buruk untuk Tottenham Hotspur dan Manchester United. Namun juga jadi penyelamat secara finansial.
Final Europa League akan mempertemukan Tottenham vs Manchester United di San Mames, Kamis (22/5/2025). Liga Europa jadi satu-satunya harapan untuk kedua tim meraih trofi di musim ini.
Tottenham dan MU sama-sama terpuruk di kompetisi domestik di musim ini. Tottenham berada di peringkat ke-17 Liga Inggris, sementara Setan Merah hanya satu tingkat di atasnya di posisi ke-16. Posisi mereka hanya lebih baik dari tiga tim yang terdegradasi.
Maka dari itu, gelar Liga Europa bisa menjadi pelipur lara dari musim yang buruk untuk kedua tim. Berkaca dari hal tersebut, laga final nanti diprediksi bakal sengit.
Selain jadi penyelamat secara prestasi, juara Liga Europa juga bisa menjadi penyelamat finansial untuk kedua tim.
Kondisi keuangan Tottenham dan MU jelas terdampak oleh performa buruk di musim ini. Apalagi mereka tak mentas di Liga Champions.
Dikutip dari BBC, juara Liga Europa akan mendapatkan 70 juta pounds. Selain itu yang terpenting pemenang Liga Europa bakal mendapatkan tiket ke Liga Champions. Tiket yang tak bisa diraih Tottenham atau MU lewat jalur Liga Inggris.
Tampil di Liga Champions bisa menjadi sumber pendapat untuk sebuah klub. Pada musim lalu, MU bisa mendapatkan 52 juta pounds dari Liga Champions meski cuma mentok di fase grup.
Ahli Finansial Kieran Maguire mengatkan bahwa tim yang melaju jauh di Liga Champions bisa mendapatkan lebih dari 100 juta pounds. Nilai jual tentu juga bakal meningkat karena hal tersebut. Hal ini bakal berpengaruh ke sponsor dan langkah tim di bursa transfer.
"Musim yang bagus di Liga Champions dapat bernilai jauh lebih dari 100 juta pounds," ujar Kieran Maguire kepada BBC.
"Saat Anda menggabungkan hasil tiket, bonus sponsor, dan hadiah uang yang tersedia, angka-angka yang terlibat sangat besar," jelasnya. (net)