Geger! Warga Temukan Mayat Pria Paruh Baya dalam Kondisi Mengenaskan

Warga Desa Air Lakok Batik Nau dikejutkan dengan ditemukannya mayat pria paruh baya yang sudah membusuk.-foto :firdaus effendi/radar lebong-
BENGKULU UTARA.koranradarlebong.com - Warga Desa Air Lakok, Kecamatan Batik Nau, Kabupaten Bengkulu Utara, digegerkan dengan penemuan mayat pria paruh baya yang sudah dalam kondisi membusuk pada Jumat sore (9/5) sekitar pukul 16.30 WIB.
Penemuan mayat dalam kondisi mengenaskan tersebut terjadi di area semak belukar tidak jauh dari pemukiman warga.
Mayat ditemukan pertama kali oleh seorang warga yang hendak memancing di sekitar lokasi. Saat ditemukan, korban mengenakan kaos oblong dan celana training, tergeletak tanpa identitas di tengah semak-semak, dan sudah mengeluarkan aroma tak sedap.
Kepala Dusun 1 Desa Air Lakok, Antok, membenarkan adanya kejadian tersebut. Namun hingga kini, pihak desa belum dapat memastikan identitas mayat yang ditemukan.
BACA JUGA:Pagu ADD 93 Desa Berubah, DPMD Tegaskan Tak Ada Pemangkasan Manual
“Benar, ada warga yang hendak memancing dan menemukan mayat. Sudah dilaporkan ke Polsek Batik Nau. Sepertinya bukan warga kami. Diduga korban merupakan ODGJ yang sempat terlihat berkeliaran beberapa hari lalu,” ujar Antok.
Mendapat laporan dari masyarakat, pihak kepolisian langsung turun ke lokasi kejadian. Kapolres Bengkulu Utara AKBP Eko Munarianto, S.I.K melalui Kapolsek Batik Nau IPDA Alfalino, SH, membenarkan laporan penemuan mayat tersebut.
“Saat ini anggota kami sudah menuju ke Tempat Kejadian Perkara (TKP). Kami masih melakukan penyelidikan dan pengumpulan informasi lebih lanjut,” ujar Kapolsek Alfalino.
Penemuan mayat pria tanpa identitas ini sontak membuat warga sekitar resah dan penasaran. Dugaan sementara, korban merupakan Orang Dalam Gangguan Jiwa (ODGJ) yang sempat dilihat oleh beberapa warga beberapa hari sebelumnya.
Hingga berita ini diterbitkan, belum ada informasi resmi mengenai identitas maupun penyebab kematian korban. Pihak kepolisian masih melakukan olah TKP dan menunggu hasil visum dari tim medis.