Irak Vs Indonesia: Laga Sulit untuk Skuad Garuda, tapi...
--
Timnas Indonesia akan melawan Timnas Irak dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026. Skuad Garuda jelas akan menjalani laga sulit, tapi tetap membidik kemenangan.
Irak vs Indonesia berlangsung di Stadion Internasional Basra, Kamis (16/11/2023). Pertandingan itu akan kickoff pada pukul 21.00 WIB.
Irak diperkuat oleh beberapa pemain yang berkiprah di Eropa. Salah satunya adalah Youssef Amyn dan Ali Al-Hamadi. Selain itu, Irak merupakan tim dengan ranking FIFA ke-68 dan Indonesia ada di posisi ke-145.
Menatap duel dengan Irak, Indonesia sudah mempelajari kekuatan lawan. Pemain tim Merah-Putih, Egy Maulana Vikri, menilai lawan tim kuat, tapi tetap menargetkan kemenangan.
"Kami telah melihat video pertandingan Irak sebelumnya, mereka adalah tim yang sangat bagus, tapi kami datang kesini untuk menang," kata Egy di situs PSSI.
Kerja sama tim disebut Egy akan menjadi senjata Indonesia untuk meraih hasil maksimal di dalam laga pertama babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.
"Kami akan bekerja keras bersama bahu membahu, sesuai arahan pelatih. Pelatih sudah memberi tahu kami beberapa taktik bagaimana nanti akan menghadapi dan mengalahkan Irak. Akan menjadi laga yang sulit, seperti yang sudah saya katakan sebelumnya, kami datang untuk meraih kemenangan disini," kata Egy. (net)