Mulai Januari 2025, Pemerintah Siap Salurkan Bantuan Sosial dan Insentif Ekonomi

Mulai Januari 2025, Pemerintah Siap Salurkan Bantuan Sosial dan Insentif Ekonomi-foto :internet-

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO- Pemerintah akan mengguyur masyarakat dengan berbagai bantuan sosial (bansos) dan insentif ekonomi mulai Januari 2025.

Program ini bertujuan menjadi jaring pengaman ekonomi, khususnya bagi kelompok rentan, sekaligus mendukung pertumbuhan ekonomi nasional.

Alokasi anggaran perlindungan sosial dalam APBN 2025 mencapai Rp504,7 triliun.

Beberapa program yang akan diluncurkan termasuk diskon tarif listrik sebesar 50% bagi pelanggan dengan daya hingga 2200 VA selama Januari-Februari 2025,

BACA JUGA:Revolusi AI di Dunia Siber, Cara Baru Lindungi Email Anda dari Serangan

insentif Pajak Pertambahan Nilai Ditanggung Pemerintah (PPN DTP) untuk pembelian properti hingga Rp5 miliar, serta kendaraan listrik. 

Selain itu, insentif untuk pekerja sektor padat karya dengan gaji maksimal Rp10 juta per bulan juga masuk dalam daftar.

Program sosial lainnya meliputi Makan Bergizi Gratis untuk siswa PAUD hingga SMA serta santri pesantren, dengan anggaran mencapai Rp71 triliun.

Bantuan pendidikan seperti Program Indonesia Pintar (PIP) dan Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah juga akan tetap berjalan. 

Program ini memberikan bantuan langsung tunai mulai dari Rp450 ribu untuk siswa SD hingga Rp1,4 juta per bulan untuk mahasiswa berdasarkan klaster daerah.

Selain itu, Program Keluarga Harapan (PKH), kartu sembako senilai Rp200 ribu, bantuan beras 10 kg per bulan, serta pembebasan iuran Jaminan Kesehatan BPJS bagi keluarga berpenghasilan rendah turut menjadi prioritas. 

Kebijakan-kebijakan ini diharapkan tidak hanya membantu masyarakat rentan memenuhi kebutuhan dasar, tetapi juga mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam perekonomian.

Dengan banyaknya program ini, masyarakat diimbau segera mendaftarkan diri dan memverifikasi data melalui kanal resmi yang tersedia.

Jangan lewatkan kesempatan untuk memanfaatkan bantuan ini demi mendukung kebutuhan hidup dan masa depan yang lebih baik.

Tag
Share