Jaga Stabilitas Harga, Pemkab BU Gelar Gerakan Pangan Murah

Jaga Stabilitas Harga, Pemkab BU Gelar Gerakan Pangan Murah-foto :firdaus effendi/radar lebong-

BENGKULU UTARA.RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Utara melalui Dinas Ketahanan Pangan (DKP) menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM).

Acara ini berlangsung di halaman Kantor DKP Kabupaten Bengkulu Utara pada Selasa (3/12). Giat ini dibuka langsung oleh Wakil Bupati Bengkulu Utara, Arie Septia Adinata, S.E., M.AP.

"Langkah DKP dalam menjaga stabilitas harga bahan pokok melalui program GPM patut diapresiasi. Kegiatan ini diharapkan dapat membantu masyarakat mendapatkan bahan pokok dengan harga terjangkau,

mengurangi beban ekonomi, dan mengantisipasi lonjakan harga menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru. Selain itu, program ini juga berperan penting dalam menekan inflasi,” ujarnya.

BACA JUGA:Dari 215 BUMDes, Baru 22 BUMDes Kantongi Badan Hukum

Sementara itu, Kepala DKP Kabupaten Bengkulu Utara, Sabani, S.H., melaporkan bahwa harga bahan pokok yang dijual dalam GPM ini lebih murah dibandingkan harga pasar, dengan selisih antara Rp2.000 hingga Rp5.000.

"GPM serupa akan kembali diadakan pada minggu kedua Desember 2024," singkatnya

Diketahui, berikut daftar Harga Bahan Pokok dalam Gerakan Pangan Murah (GPM) di Kabupaten Bengkulu Utara:Beras Premium (5 kg): Rp68.000 Beras SPHP (5 kg): Rp58.000 Gula Pasir: Rp16.500/kg

Bawang Merah: Rp37.000/kg Bawang Putih: Rp38.000/kg Telur Ayam: Rp48.000/karpet Cabai Merah: Rp23.000/kg.

Kegiatan ini mendapat respons positif dari masyarakat yang berharap program serupa dapat terus diadakan untuk membantu meringankan biaya hidup, terutama di momen-momen penting seperti akhir tahun.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan