Indonesia Vs Jepang: Samurai Biru Belum Takluk di GBK

Timnas Jepang belum kalah dari Timnas Indonesia saat bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno.-Foto: net-

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Timnas Indonesia akan menjamu Timnas Jepang dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026. Samurai Biru belum pernah takluk di Jakarta.

Indonesia vs Jepang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (15/11/2024). Laga itu akan kickoff pada pukul 19.00 WIB.

Menatap laga itu, Indonesia belum pernah menang dalam empat pertandingan Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Tim Merah-Putih imbang dengan Arab Saudi, Australia, dan Bahrain, lalu kalah dari China.

Sebaliknya, Jepang belum pernah tumbang saat menjalani laga-laga Grup D. Blue Samurai menang atas China, Bahrain, Arab Saudi, dan imbang dari Australia. Mereka pun memuncaki Grup D dengan 10 poin.

Dalam sepanjang sejarah kedua tim, Indonesia sudah berhadapan dengan Jepang sebanyak 16 kali. Hasilnya, Indonesia memetik lima kemenangan, imbang dua kali, dan sembilan kali menelan kekalahan.

Dalam dua pertandingan di Jakarta, Jepang belum takluk dari Indonesia. Pada 28 Juni 1988, Jepang melawat ke Jakarta pada ajang Kualifikasi Olimpiade. Hasilnya, Jepang menang 2-1 atas Indonesia.

Lawatan ke Jakarta kedua dijalani Jepang saat melakoni Kualifikasi Piala Dunia 1990. Pada 28 Mei 1989, Jepang bermain seri 0-0 saat dijamu Indonesia.

Melawan Jepang kali ini, Indonesia wajib untuk meraih poin. Tambahan angka wajib didapat Indonesia agar bisa menjaga asa untuk lolos ke Piala Dunia 2026.

Indonesia Vs Jepang di GBK

1. Indonesia 1-2 Jepang - Jakarta - Kualifikasi Olimpiade 1988 - 28 Juni 1988

2. Indonesia 0-0 Jepang - Jakarta - Kualifikasi Piala Dunia 1990 - 28 Mei 1989. (net)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan