Pilihan Laptop Kerja 2024 dengan Kinerja Optimal dan Spesifikasi Terbaik

Pilihan Laptop Kerja 2024 dengan Kinerja Optimal dan Spesifikasi Terbaik-foto :tangkapan layar-

2. Acer Swift 3 SF314

Acer Swift 3 SF314 merupakan laptop ideal untuk pekerja kantoran yang sering melakukan rapat daring. 

Layar 14 inci beresolusi QHD+ menawarkan pengalaman visual yang tajam. 

Dilengkapi dengan webcam 1080p dan speaker stereo, Acer Swift 3 memastikan kualitas panggilan video yang jernih.

Untuk performa, laptop ini mengusung prosesor Intel Core i5-1240P dengan RAM 16GB dan penyimpanan SSD 512GB. Laptop seharga Rp11.999.000 ini juga dilengkapi port HDMI, USB Type A, Type C, serta Thunderbolt untuk kemudahan 

konektivitas.

3. Apple MacBook Pro 16"

Apple MacBook Pro dikenal sebagai laptop kerja premium yang sempurna untuk para profesional kreatif. Dengan prosesor M2 Pro yang bekerja 30 persen lebih cepat dibandingkan M1 Pro, laptop ini ideal untuk editing foto dan video, bahkan untuk rekaman 4K. Kualitas visual yang tinggi dan kecepatan pemrosesan membuatnya menjadi pilihan utama bagi desainer dan editor.

4. HP Envy 

Laptop WQXGA

HP Envy WQXGA dirancang khusus untuk produktivitas. Dengan prosesor Core i9 13900H dan RAM 64GB DDR5, laptop ini sangat cocok untuk pekerjaan yang membutuhkan daya komputasi tinggi, seperti desain grafis, modeling 3D, dan editing multimedia. Kapasitas RAM yang besar membuat HP Envy mampu menangani aplikasi berat dengan mudah, menjadikannya salah satu laptop kerja terbaik untuk profesional di bidang kreatif.

5. Lenovo Yoga 9i

Lenovo Yoga 9i adalah laptop 2-in-1 terbaik di 2024, dengan layar yang dapat diputar dan digunakan sebagai tablet. Layar OLED serta kualitas audio premium membuatnya ideal untuk pekerjaan dan hiburan.

Fleksibilitas desainnya menjadikan Lenovo Yoga 9i pilihan yang tepat bagi mereka yang membutuhkan laptop multifungsi.

6. HP ProBook 430 G8

Tag
Share