Piala Super Eropa: Mbappe Masuk Skuad Madrid yang Dibawa ke Warsawa

Kylian Mbappe dibawa Madrid untuk melawan Atalanta di Piala Super Eropa.-Foto: net-

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Real Madrid sudah merilis skuad untuk Piala Super Eropa 2024. Ada Kylian Mbappe yang dibawa El Real untuk melawan Atalanta.

Madrid vs Atalanta akan digelar di Stadion Narodowy, Warsawa, Polandia, Kamis (15/8/2024). Laga itu akan berlangsung pada pukul 2.00 WIB.

Madrid mendatangkan dua pemain baru di lini depan. Kylian Mbappe dan Endrick yang menjadi pembelian El Real musim ini.

Mbappe merupakan pemain yang sudah lama ditunggu Madrid. Pemain Prancis itu merupakan salah satu bintang besar di sepakbola saat ini.

Mbappe dan Endrick ada dalam skuad Madrid untuk melawan Atalanta bersama Vinicius Junior, Rodrygo, dan Brahim Diaz.

Di barisan gelandang, Madrid menyertakan Jude Bellingham, Eduardo Camavinga, Federico Valverde, Luka Modric, Aurelien Tchouameni, Arda Guler, dan Dani Ceballos.

Stok pemain belakang diisi oleh Dani Carvajal, Eder Militao, David Alaba, Lucas Vazquez, Jesus Vallejo, Fran García, Antonio Ruediger, Ferland Mendy, Jacobo. Dan tiga kiper yang dibawa ada Thibaut Courtois, Andriy Lunin, dan Fran.

Skuad Madrid di Piala Super Eropa 2024

1. Kiper
Courtois, Lunin, Fran

2. Bek
Carvajal, Militao, Alaba, Lucas Vazquez, Vallejo, Fran García, Ruediger, Ferland Mendy, Jacobo

3. Gelandang
Bellingham, Camavinga, Valverde, Modric, Tchouameni, Arda Guler, Dani Ceballos

4. Depan
Vini Jr, Mbappe, Rodrygo, Endrick, Brahim. (net)

Tag
Share