10 Kades Lebong Tengah Ikuti Bimtek ke Bali

Sabtu 27 Jul 2024 - 23:12 WIB
Reporter : Carles Jaya
Editor : Adrian Roseple

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Sebanyak 10 Kepala Desa (Kades) dari Kecamatan Lebong Tengah mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) di Bali.

Para kades tersebut telah mengambil Surat Perintah Tugas (SPT) dengan nomor 800/70/kec.LT/2024 pada 26 Juli 2024.

Camat Lebong Tengah, Tomzil, mengatakan bahwa seluruh kades dari 10 desa di wilayahnya telah mengikuti Bimtek ini.

Baca Juga: Pemdes Karang Anyar Sediakan Mesin Sedot Air Atasi Kekeringan Sawah

"Dasar pelaksanaan Bimtek ini adalah surat dari Lembaga Pendidikan dan Pelatihan Aparatur Negara (LPPAN) dengan nomor 105/UND-LPPAN/VI/2024 tertanggal 28 Juni 2024 yang menugaskan 9 kades dan satu perangkat desa Semelako I, Dio Aviko, untuk mengikuti Bimtek di Bali," kata Tomzil.

Tomzil menjelaskan bahwa Bimtek ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi tata kelola pemerintahan desa dan inovasi Badan Usaha Milik Desa (BUMDes), serta studi tiru untuk Kabupaten Lebong.

Bimtek akan berlangsung dari Kamis hingga Senin, tanggal 1 hingga 5 Agustus 2024, bertempat di Fashion Hotel Legian, Bali.

"Semoga melalui Bimtek ini, para kades dapat menambah wawasan dan meningkatkan kemampuan mereka," singkat Tomzil. (*)

Kategori :