Pahit Getir Ronaldo di Euro 2024: 0 Gol, Portugal Tersingkir

Minggu 07 Jul 2024 - 01:27 WIB

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Pahit getir dialami Cristiano Ronaldo di Euro 2024. CR7 gagal membuat gol hingga Portugal tersingkir.

Portugal tersingkir dari Euro 2024 usai dikalahkan Prancis. Di perempatfinal, Selecao das Quinas gagal dalam adu penalti.

Bermain imbang 0-0 selama 120 menit di Volksparkstadion, Hamburg, Jerman (6/7) dini hari WIB, Cristiano Ronaldo dkk kalah 3-5 di adu penalti. Hasil itu membuat tim asuhan Roberto Martinez terhenti di perempatfinal.

Bagi Cristiano Ronaldo, ia memastikan tak membuat satu gol pun sepanjang turnamen di Jerman ini. Sejak fase grup, kapten Portugal itu tak mampu menjebol gawang lawan.

Dari tiga laga di fase grup dan dua di babak knockout, Ronaldo tak mampu bikin gol dalam skema terbuka. Bahkan, satu kesempatan penalti juga tak mampu ia maksimalkan di tengah laga.

Hasil ini membuat Ronaldo untuk kali pertama tak mampu bikin gol di Euro. Sebelumnya, ia selalu mencetak gol sejak 2004, ajang Piala Eropa pertamanya.

Kekalahan ini juga menutup bab Ronaldo di Eropa. Sebab, ia sudah menegaskan bahwa Euro 2024 menjadi ajang terakhirnya.

Pemain berusia 39 tahun itu menyudahi penampilannya di Euro 2024 dengan Portugal tersingkir secara dramatis. Lebih sialnya, Cristiano Ronaldo juga tak membuat satu gol pun sama sekali. (net)

Kategori :