RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Informasi untuk pencari kerja di Kabupaten Lebong. Kabar gembira, Pemkab Lebong mendapatkan 1.826 kuota CASN 2024.
Saat ini, BKPSDM Lebong tengah merampungkan proses input formasi CASN 2024 yang ditenggat sampai hari ini, batas waktu pengisian ini jatuh pada 5 April hari ini.
Kepala BKPSDM Lebong, Benny Khodratullah, MM memastikan kuota CASN 2024 yang sudah ditetapkan Kemenpan RB sudah final, yangmana untuk Pemkab Lebong mendapat jatah 1.826 kuota penerimaan.
Baca Juga: Jalur Independen Pilkada Lebong Diminati, Dua Orang Sudah Konsultasi
"Jumlah ini terbanyak dibanding jumlah penerimaan tahun-tahun sebelumnya, meski demikian jumlah ini perlu diusulkan kembali formasi berupa penempatan dan jurusan yang akan diterima," ungkapnya.
Lebih jauh, dijelaskannya, usulan yang sudah diinput pada aplikasi Kemenpan RB akan disesuaikan dengan analisa jabatan Pemkab Lebong.
Yangmana nantinya Kemenpan akan menentukan apakah lokasi itu diakomodir atau tidak.
"Batas waktu input usulan ini yakni sampai 5 April (hari ini,red)," ungkapnya.
Benny menambahkan, setelah tuntas melakukan input, maka pemkab menunggu konfirmasi dari Kemenpan RB sebelum nantinya mengusulkan lokasi pelaksanaan tes cat atau komputerisasi tes.
"Untuk jadwal pelaksanaan tes sendiri masih menunggu petunjuk pelaksanaan dan petunjuk teknis dari panitia pusat," singkatnya. (*)