7 Bulan Tinggal di Kos-kosan, Nunung Bicara Soal Kebutuhan

Jumat 28 Feb 2025 - 23:26 WIB

JAKARTA.RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Komedian Nunung kembali jadi perbincangan netizen di media sosial.

Kali ini gara-gara dirinya mengaku tinggal di sebuah kos-kosan sejak beberapa bulan terakhir.

Pengakuan tersebut diungkap Nunung saat menjadi bintang tamu Pagi-pagi Ambyar di Trans TV baru-baru ini.

"Kami mengekos, sudah hampir tujuh sampai delapan bulan," ungkap Nunung.

Anggota Srimulat itu ternyata menetap di kos-kosan karena telah menjual beberapa aset miliknya.

Nunung terpaksa menjual rumah miliknya demi biaya hidup sehari-hari serta kebutuhan keluarga.

"Karena kebutuhan semakin banyak," jelas pemilik nama asli Tri Retno Prayudati itu.

Selain untuk kebutuhan keluarga, Nunung juga mesti mengeluarkan uang demi biaya pengobatan.

Atas dasar itu, dia terpaksa memutuskan menjual rumah dan aset yang kebanyakan berada di Solo.

"Saya harus berobat terus, enggak boleh putus," tutup Nunung.

Pengakuan Nunung tersebut kini menjadi perbincangan netizen di media sosial. Banyak fan yang menyemangati Nunung agar tetap semangat bekerja dan bangkit lagi. (jp)

Kategori :