Kamera Horizontal iPhone 17 Pro dan Update Besar iPhone SE 4 (2025)

Rabu 25 Dec 2024 - 10:54 WIB
Reporter : Rendra Sutanto
Editor : Reni Apriani

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Apple kembali menjadi sorotan dengan rumor desain terbaru dari iPhone 17 Pro yang diperkirakan akan meluncur pada 2025.

Salah satu fitur menarik yang mencuri perhatian adalah kamera belakang dengan desain horizontal yang mengingatkan pada tampilan khas Google Pixel.

Bocoran ini diperkuat dengan gambar render dan bahkan casing yang dirilis oleh Spigen, menampilkan garis pemisah di bagian housing belakang, memberikan nuansa modern yang unik.

Selain itu, iPhone SE generasi keempat juga ramai diperbincangkan.

BACA JUGA:Xiaomi dan Skyward Bikin Geger, Monitor Gaming 180 Hz Harga Rp600 Ribu!

Menurut rumor, iPhone SE 4 akan mengadopsi desain mirip iPhone 14 dengan layar penuh tanpa tombol home.

Perangkat ini juga diprediksi akan hadir dengan konektor USB-C, chipset terbaru, dan fitur action button.

Jika benar, ini akan menjadi langkah besar bagi lini SE, yang biasanya mengusung desain dari generasi sebelumnya.

Indra dari kanal YouTube Ich Life menyebut bahwa desain iPhone 17 Pro dan SE 4 masih dalam tahap awal.

"Biasanya, desain final baru benar-benar terlihat sekitar dua hingga tiga bulan sebelum peluncuran resmi," ujar Indra.

BACA JUGA:Legion Y700 2025, Tablet Gaming 2K 165Hz dengan Harga Lebih Murah dari iPad Mini 7

Meski demikian, penggemar Apple sudah antusias menyambut perubahan signifikan ini.

Tidak hanya iPhone, Apple juga diprediksi akan meluncurkan produk inovatif lainnya di 2025, seperti AirPods Pro generasi ketiga dan perangkat smart home controller.

Semua rumor ini menambah ekspektasi bahwa Apple akan terus mendominasi pasar teknologi dengan inovasi yang memukau.

Kategori :