Klasemen Liga Spanyol dan Tim-tim yang Lolos ke Ajang UEFA Musim Depan

Real Madrid meraih gelar juara LaLiga musim ini.-Foto: net-

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Berikut klasemen Liga Spanyol di akhir musim LaLiga 2023/2024, beserta informasi tim-tim yang berhasil lolos ke ajang kompetisi antarklub UEFA musim depan.

Gelar juara LaLiga musim ini sejatinya sudah dipastikan oleh Real Madrid sejak awal bulan.

Tepatnya di tanggal 4 Mei 2024, seiring kekalahan Barcelona dengan skor 2-4 melawan Girona.

Barcelona pada prosesnya menyudahi musim sebagai runner-up di bawah Real Madrid dalam papan klasemen Liga Spanyol, dengan Girona berada di posisi ketiga.

Baca Juga: Final Liga Champions: Dortmund Tak Minder Hadapi Madrid

Atletico Madrid melengkapi posisi empat besar LaLiga 2023/2024.

Selain keempat tim tersebut ada pula Athletic Bilbao, Real Sociedad, dan Real Betis yang menyabet tiket untuk lolos ke ajang UEFA pada musim depan.

Bibao dan Sociedad lolos Liga Europa, sedangkan Betis ke Conference League via play-off.

Sementara di papan bawah klasemen Liga Spanyol ada Cadiz, Almeria, dan Granada yang terdegradasi. Ketiganya harus main di Segunda Division musim depan.

Finis zona Liga Champions
Real Madrid (juara Liga)
Barcelona
Girona
Atletico Madrid

Finis zona Liga Europa (fase grup)
Athletic Bilbao
Real Sociedad

Finis zona Conference League (fase play-off)
Real Betis

Degradasi
Cadiz
Almeria
Granada. (net)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan