Masuk Nominasi Nasional, Pemkab BU Sambut Tim Verifikasi BKKBN RI

Kepala BPPKB BU Sambut tim.-(fendi/rl)-

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara melalui Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Bengkulu Utara, menyambut kedatangan tim verifikasi lapangan dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Republik Indonesia dalam rangka penilaian nominasi role model Tempat Praktek Mandiri Bidan (TPMB) Tingkat Nasional tahun 2024 di TPMB Mitra Bunda Desa Sumber Rejo, Kecamatan Hulu Palik.

Penilaian nominasi tersebut, didampingi langsung Ketua TP PKK Kabupaten Bengkulu Utara, Hj. Eko Kurnia Ningsih Mian dan penilaian dilakukan secara berjenjang mulai dari tingkat Kabupaten/Kota, Provinsi, dan Nasional melalui verifikasi dan peninjauan langsung fasilitas, pelayanan, sarana dan prasarana, serta model pelayanan yang diterapkan di TPMB.

Baca Juga: Selamat! Pemkab Lebong Terima Opini WTP 8 Kali Berturut-Turut

“Kesempatan kali ini Bengkulu Utara terpilih untuk mewakili Provinsi Bengkulu pada penilaian nominasi role model TPMB tingkat Nasional,”ujar Kepala Dinas PPKB Bengkulu Utara Nova Hendriyani.

Ia pun menegaskan, bahwasanya peningkatan taraf standarisasi TPMB merupakan salah satu bentuk dukungan pemerintah daerah dalam penerapan program Bangga Kencana dengan tujuan menerapkan keluarga berencana yang terstruktur serta mencegah dan mengatasi stunting di Bengkulu Utara.

“Ini merupakan bentuk dukungan pemerintah daerah dalam menerapkan program bangga kencana dengan hasil yang signifikan untuk pengendalian penduduk melalui keluarga berencana dan pencegahan stunting sehingga kita dapat mewakili provinsi Bengkulu dalam nominasi TPMB tingkat Nasional,” terangnya.

Sementara itu, Ruri Mutia Ichwan, selaku Tim verifikasi BKKBN RI menyampaikan harapannya kepada TPMB Mitra Bunda Sumber Rejo agar dapat menjadi percontohan sekaligus pengembangan informasi terkini terkait program keluarga berencana dan pencegahan stunting bagi TPMB lain di seluruh wilayah Bengkulu Utara.

“Setelah masuk nominasi role model, kita tentu berharap kepada TPMB Mitra Bunda ini agar dapat menjadi contoh sekaligus pengembang informasi program keluarga berencana maupun pencegahan stunting bagi TPMB lainnya di Bengkulu Utara,” singkatnya. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan