Bengkulu Utara Siap Raih WTP, Laporan Keuangan Tepat Waktu

Wabup BU bersama tim dari BPK RI Bengkulu.-(fendi/rl)-

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Wakil Bupati Bengkulu Utara, Arie Septia Adinata, S.E, M.Ap, melaksanakan entry meeting tahap awal pemeriksaan pendahuluan atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Kabupaten Bengkulu Utara Tahun Anggaran 2023 oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia Perwakilan Bengkulu, di Ruang Command Center Setdakab Bengkulu Utara.

Wakil Bupati Bengkulu Utara dalam sambutannya menyampaikan, Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara tetap berkomitmen untuk menjadi yang terdepan dan tepat waktu dalam menyajikan laporan keuangan sesuai dengan regulasi pemeriksaan.

“Kami tetap berkomitmen untuk menjadi yang terdepan dan tepat waktu dalam menyajikan laporan tersebut sesuai dengan regulasi pemeriksaan yang dilakukan,” ucapnya.

Baca Juga: Peduli Palestina, Bengkulu Utara Gelar Tabligh Akbar dan Konser Amal

Sementara itu, Ketua Pengendali Teknis Pemeriksaan, Elian Susanti, menyampaikan bahwasanya tatakelola pemeriksaan dilakukan tetap sama seperti pada pemeriksaan sebelumnya.

Sehingga beliau berharap, Pemkab Bengkulu Utara tetap menjalankan prosedur sesuai dengan yang dibutuhkan hingga kembali mendapatkan predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).

“Pemeriksaan kita lakukan sama seperti yang sebelum – sebelumnya sehingga harapan kita pemkab Bengkulu Utara tetap menjalankan prosedur seperti sebelumnya hingga kembali mendapatkan predikat WTP,” ucapnya. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan