KPU Lebong Terima Formulir A4 Model C Hasil Salinan Pemilu 2024

Sortir: KPU Lebong saat melakukan sortir formulir plano dan formulir A4 Pemilu 2024.-(amri/rl)-

LEBONG - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebong kembali menerima formulir plano Model C hasil dan formulir A4 model C hasil salinan untuk 5 jenis pemilihan pada Pemilu 2024.

Dan saat ini, KPU Lebong telah memulai tahapan sortir terhadap formulir plano model C hasil dan A4 model C hasil salinan

Ketua KPU Lebong, Yoki Setiawan, S.Sos, menjelaskan usai menerima logistik formulir plano Model C hasil dan formulir A4 model C hasil salinan tersebut, pihaknya segera memulai proses sortir untuk menilai kondisi setiap formulir.

"Proses ini sangat penting guna memastikan integritas formulir, baik itu dalam keadaan baik maupun jika ada yang rusak, mengingat kedua formulir tersebut memiliki peran krusial dalam penyelenggaraan Pemilu," ungkap Yoki.

Baca Juga: Harga Buah Pinang Naik, Senyum Toke Pinang Tertahan Hujan

Lebih lanjut, Yoki merinci jenis logistik yang telah diterima, seperti formulir plano model C hasil untuk Pemilihan Presiden Wakil Presiden (PWP) sebanyak 1.047 lembar, disimpan dalam 3 kotak. Model C hasil DPD mencapai 5 kotak dengan jumlah 1.396 lembar, sementara model C hasil DPR RI Dapil Bengkulu sebanyak 18 kotak dengan jumlah 6.980 lembar. Tidak ketinggalan, model C hasil DPRD Provinsi Dapil Bengkulu 4 sebanyak 18 kotak dengan jumlah 6.980 lembar.

Untuk model C hasil DPRD Kabupaten Dapil 1, terdapat 9 kotak dengan jumlah 3.280 lembar, Dapil 2 dengan 5 kotak dan jumlah 1.960 lembar, serta Dapil 3 dengan 5 kotak dan jumlah 1.740 lembar. Sementara itu, formulir A4 model C hasil salinan juga turut diterima, termasuk PPWP sebanyak 4 kotak dengan jumlah 698 lembar, DPD sebanyak 4 kotak dengan jumlah 1.046 lembar, DPR RI Dapil Bengkulu sebanyak 4 kotak dengan jumlah 2.443 lembar, dan DPRD Provinsi Dapil Bengkulu 4 sebanyak 4 kotak dengan jumlah 2.443 lembar. Untuk model C hasil salinan DPRD Kabupaten, terdapat 2 kotak dengan jumlah 1.148 lembar untuk Dapil 1, 1 kotak dengan jumlah 689 lembar untuk Dapil 2, dan 1 kotak dengan jumlah 609 lembar untuk Dapil 3.

"Setelah selesai sortir, langkah berikutnya adalah melengkapi pengesetan alat kelengkapan TPS," jelas Yoki.

Ditambahkannya, hingga saat ini masih terdapat beberapa jenis logistik Pemilu 2024 yang belum diterima, seperti sampul kubus surat suara. Informasi terbaru menunjukkan bahwa logistik tersebut saat ini dalam perjalanan menuju Kabupaten Lebong.

"Dalam hal ini, kami terus berkoordinasi terkait logistik Pemilu 2024. Insyaallah, dalam waktu dekat, logistik yang belum kami terima akan segera diterima," tutupnya. (bye)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan