AKBP Lambe Patabang Birana Jabat Kapolres Bengkulu Utara

Kapolres BU AKBP Andy Pramudya Wardana, S.Ik.-(fendi/rl)-

BENGKULU UTARA - Jabatan Kapolres Bengkulu Utara resmi berganti. Ini setelah dilaksanakannya Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kapolres Bengkulu Utara dari AKBP Andy Pramudya Wardana, S.Ik diganti oleh AKBP Lambe Patabang Birana, S.Ik. Sertijab sendiri dilaksanakan di aula Adem Polda Bengkulu, Kamis (11/1).

Kapolres Bengkulu Utara AKBP Andy Pramudya Wardana, S.Ik kepada awak media, mengatakan. Pergantian posisi jabatan di institusi kepolisian ini merupakan suatu hal wajar dan biasa disamping pemenuhan kebutuhan organisasi guna menjaga dinamika organisasi.

Baca Juga: Uji KIR Gratis, Dishub Bengkulu Utara Kehilangan PAD

Ia bersyukur, setelah dirinya menjabat sebagai Kapolres BU selama kurang lebih dua tahun mendapatkan kesempatan memperoleh promosi jabatan yang merupakan implementasi kebijakan pimpinan dalam memberikan apresiasi kepada anggotanya.

"Selama menjabat sebagai Kapolres BU, banyak sekali perjalanan yang saya temui. Terutama, hubungan yang terjalin dengan rekan rekan media, dan saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang selalu mendukung dan membantu saya menjalankan amanah sebagai Kapolres. Semoga kedepan, saya dapat terus memberikan yang terbaik bagi pelayanan untuk masyarakat," singkat Andy. (aer)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan