Samsung Galaxy F16 5G Resmi Diluncurkan, Ditenagai Chipset Dimensity 6300

Samsung Galaxy F16 5G-foto:tangkapan layar-
RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Samsung resmi memperkenalkan Galaxy F16 5G, yang sebenarnya merupakan versi rebranding dari Galaxy M16 5G.
Perangkat ini juga berbasis pada Galaxy A16, sehingga spesifikasinya tetap sama, dengan perubahan utama hanya pada pilihan warna.
Galaxy F16 5G tersedia dalam tiga pilihan warna baru, yaitu Vibing Blue, Bling Black dan Glam Green.
Ketiga varian ini menampilkan efek Ripple Glow khas Samsung.
BACA JUGA:HP Samsung Galaxy Z Fold 7 Diprediksi Usung Kamera 200MP
Samsung Galaxy F16 5G dilengkapi layar Super AMOLED 6,7 inci (FHD+ 90Hz) yang menawarkan tampilan jernih dan responsif.
Perangkat ini ditenagai chipset Dimensity 6300 serta didukung baterai 5.000 mAh dengan pengisian daya 25W untuk penggunaan lebih lama.
Perangkat ini hadir dalam tiga pilihan RAM, yaitu 4GB, 6GB dan 8GB, yang membuat pengguna dapat memilih sesuai kebutuhan.
Kapasitas penyimpanannya 128GB dan dapat diperluas menggunakan kartu microSD untuk ruang ekstra.
Samsung Galaxy F16 5G menjalankan One UI 7 berbasis Android 15, yang menawarkan pengalaman pengguna lebih optimal.
Samsung juga menjamin 6 tahun pembaruan keamanan serta 6 kali pembaruan Android untuk perangkat ini.
Dikutip dari GSMArena, varian dasar 4GB/128GB dijual seharga INR 11.499 (sekitar Rp2,1 jutaan) di India.
Harga ini lebih murah dibandingkan Galaxy M16 dengan spesifikasi yang sama.