Ini Makanan yang Bisa Tunda Kepikunan Hingga 13 Tahun

Makanan yang Bisa Tunda Kepikunan -foto :tangkapan layar-

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO- Salah satu hal yang paling dikhawatirkan seseorang ketika usianya mulai menua adalah menjadi pikun dan sulit mengingat memori baru.

Namun sebuah studi dari Prancis menemukan ada asupan yang bisa menjaga ketajaman otak meski usia terus bertambah.

Menurut studi, orang yang banyak makan buah dan sayuran berwarna oranye dan hijau seperti wortel terbukti mengalami penundaan penurunan kognitif hingga 13 tahun lamanya.

Kondisi sebaliknya tentu berlaku bagi orang yang jarang mengkonsumsi makanan dengan kedua warna tersebut.

BACA JUGA:Ikat Pinggang Terlalu Kencang Bisa Picu Kanker Kerongkongan

Hal ini tak lain berkat antioksidan bernama karotenoid yang dikandung buah dan sayur berwarna oranye dan hijau.

Antioksidan yang menghasilkan pigmen berwarna cerah pada buah dan sayur tertentu ini dipercaya dapat membantu menetralkan radikal bebas (molekul-molekul yang bisa merusak sel-sel tubuh),

termasuk melindungi tubuh dari berbagai gangguan, misalnya kanker, diabetes bahkan hingga perilaku yang buruk.

Untuk itu, bagi anda yang tidak ingin cepat pikun di usia muda, sediakan selalu sayuran berdaun hijau, wortel, labu dan ubi jalar karena kesemuanya sarat akan karotenoid.

Di samping menjaga asupan, sebuah studi yang dipublikasikan dalam jurnal Neurology baru-baru ini juga mengungkapkan bahwa mengajak otak agar terus aktif, misalnya dengan mengerjakan teka-teki silang akan mempertahankan ingatan hingga usia senja.

"Ada interaksi dinamis antara hal-hal yang memapari kita selama ini, seperti kebiasaan berolahraga dan pola makan dengan gen-gen dalam tubuh kita. Namun perlu diketahui juga jika otak kita sebenarnya jauh lebih bisa beregenerasi daripada yang kita bayangkan selama ini," kata konsultan neurologi Men's Health, David S. Liebeskind, MD, seperti dilansir laman Men's Health.

Dengan kata lain, otak masih bisa terus berenegerasi, meskipun kondisi fisik seseorang sudah tidak sebugar ketika masih muda atau belum mengalami penuaan.

Fungsi otak pun dapat dipertahankan atau bahkan ditingkatkan dengan cara-cara sederhana seperti menjaga asupan makanan tadi atau rajin berolahraga.

Tag
Share