Bhabinkamtibmas Diminta Tingkatkan Peran Aktif dalam Masyarakat

Kamis 03 Oct 2024 - 23:03 WIB

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Untuk menekan angka kejahatan dan menjaga keamanan di wilayah Lebong Tengah, Kapolsek Lebong Tengah, Iptu Tulus Wibowo, meminta para anggota Bhabinkamtibmas untuk terus meningkatkan peran aktif mereka dalam masyarakat.

Upaya ini dilakukan untuk memastikan pengawasan yang lebih baik di setiap desa di bawah wilayah hukum Polsek Lebong Tengah.

"Pengawasan melalui Bhabinkamtibmas di setiap desa bertujuan untuk menekan angka tindakan kejahatan dan kriminalitas di wilayah kami," ujar Tulus.

Baca Juga: Ombudsman Bengkulu Siap Terima Pengaduan Pilkada 2024

Menurutnya, keberhasilan upaya ini sangat bergantung pada dukungan masyarakat.

Untuk mempermudah komunikasi, pihak Polsek telah mencantumkan nomor telepon Bhabinkamtibmas di berbagai titik strategis di setiap desa dan kelurahan.

"Jika ada hal yang mencurigakan atau berpotensi menimbulkan tindakan kejahatan, masyarakat bisa langsung menghubungi Bhabinkamtibmas melalui nomor telepon yang sudah tertera di poster di balai desa atau pusat layanan lainnya," tambah Kapolsek.

Kapolsek juga mengungkapkan bahwa jumlah kasus kriminalitas yang ditangani Polsek tahun lalu tidak terlalu signifikan.

Hal ini dijadikan acuan untuk terus meningkatkan keamanan dan kenyamanan di wilayah tersebut.

"Kami berharap masyarakat dapat bekerja sama dalam menjaga keamanan dan ketertiban agar wilayah kita tetap kondusif," pungkasnya.

Kategori :