Pelamar CPNS Lebong Tembus 8 Ribu Orang, Mayoritas Lulusan SMA
Kepala BKPSDM Lebong, Beny Khodratullah, MM.-(rian/rl)-
LEBONG.RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Penutupan pendaftaran CPNS di Kabupaten Lebong resmi akan berakhir hari ini (10/9).
Sampai saat ini, jumlah pelamar CPNS di Kabupaten Lebong telah lebih dari 8.000 orang dan dari jumlah tersebut, mayoritas berasal dari lulusan SMA sederajat.
"Sampai hari ini (kemarin, red) jumlah pelamar CPNS sudah lebih dari 8.000 orang dan 6.000 orang telah mengunggah berkas pendaftaran. Pelamar terbanyak berasal lulusan SMA sederajat," kata Plt. Kepala BKPSDM Lebong, Benny Khodratullah, MM.
Menurutnya, pelamar terbanyak yang berasal dari lulusan SMA sederajat ini sebagian besar berasal dari dalam Kabupaten Lebong.
BACA JUGA:BKN Ingatkan Pelamar CPNS 2024 & PPPK Jangan Pakai Meterai Palsu, Sanksinya Berat
Bahkan, pelamar ini bukan tenaga honorer di lingkungan Pemkab Lebong.
"Pelamar terbanyak adalah tamatan SMA dan SMK, yang jumlahnya lebih dari 1.000 orang," tambah Benny.
Selain itu, pihaknya juga mengimbau agar para pendaftar yang belum mengunggah berkas persyaratan segera menyelesaikannya sebelum batas waktu pendaftaran berakhir pada 10 September 2024 pukul 23.59 WIB.
"Kami imbau kepada masyarakat yang sudah mendaftar agar segera mengunggah berkas sebelum pendaftaran resmi ditutup," tukasnya.