Inilah 8 Manfaat Akar Alang-Alang yang Jarang Diketahui untuk Kesehatan

Manfaat akar alang-alang-foto : internet-

-Untuk Kesehatan Jantung

Akar alang-alang mengandung imperanene dan graminone B yang dapat membantu mencegah penyempitan pembuluh aorta di jantung.

Mengonsumsi air rebusan akar alang-alang yang telah disaring secara rutin dapat membantu menjaga kesehatan jantung.

-Mengobati Asma

Akar alang-alang juga dapat membantu mengobati penyakit asma. Cara membuat ramuan tradisional ini adalah dengan menyiapkan 100 gram akar alang-alang, 50 gram sirih, dan 50 gram kencur, lalu rebus ketiga bahan ini hingga mendidih dengan 200 ml air.

Setelah mendidih, saring ramuan ini dan konsumsi secara rutin untuk mengurangi frekuensi kambuhnya asma.

-Obat Mimisan

Hidung berdarah atau mimisan dapat diobati dengan akar alang-alang.

Caranya cukup mudah: cuci bersih akar alang-alang, tumbuk hingga hancur dan mengeluarkan air, kemudian peras hingga tersisa airnya saja. Minum air akar alang-alang secara rutin untuk mendapatkan hasil yang lebih baik.

-Mengobati Diare

Akar alang-alang bermanfaat untuk mengobati diare baik pada orang dewasa maupun anak-anak.

Caranya cukup mudah: cuci 250 gram akar alang-alang, rebus dengan 2 gelas air selama 15 menit, kemudian saring airnya dan minum. Konsumsi satu gelas segera setelah buang air besar.

-Mengatasi Keputihan

Keputihan adalah masalah yang sering dialami oleh wanita. Akar alang-alang dapat digunakan untuk mengobati keputihan dengan cara direbus bersama dengan bahan-bahan herbal lainnya seperti daun pepaya dan pulasari.

Air rebusan yang telah disaring dapat diminum secara rutin dua kali sehari, siang dan malam. Ramuan ini dipercaya dapat mengobati keputihan dan mencegahnya muncul kembali.

Tag
Share