Atalanta Tak Pernah Bayangkan Bakal Lawan Madrid di Piala Super Eropa

Atalanta sebagai juara Liga Europa akan menghadapi Real Madrid di Piala Super Eropa.-Foto: net-

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Atalanta akan menghadapi Real Madrid di Piala Super Eropa 2024. Menghadapi Madrid di ajang Piala Super Eropa tak pernah terlintas dalam bayangan Atalanta.

Atalanta merupakan juara Liga Europa 2023/2024. La Dea menaklukkan Bayer Leverkusen di final untuk memenangi trofi pertamanya di ajang ini.

Real Madrid, sang juara Liga Champions 15 kali, sudah menanti Atalanta dalam perebutan Piala Super Eropa 2024.

Duel Real Madrid vs Atalanta akan digelar di National Stadium, Warsawa, Polandia, Kamis (15/8/2024) dini hari WIB.

Baca Juga: Menteri Anas Memastikan Sebagian Honorer jadi PPPK Part Time

Bagi Atalanta, ini akan jadi penampilan perdananya di Piala Super Eropa. Tampil di ajang ini dan menghadapi Madrid menjadi sesuatu yang tak pernah Atalanta bayangkan sebelumnya.

"Menghadapi Real Madrid di Piala Super Eropa adalah hal yang sulit kami bayangkan. Bahkan menghadapi mereka di pertandingan uji coba bulan Agustus pun akan sangat mengejutkan," ujar pelatih Atalanta Gian Piero Gasperini kepada Sky Sport Italia.

"Saya memperkirakan ini akan jadi pertandingan yang luar biasa dan tidak mudah untuk ke Warsawa, tapi banyak fans kami yang berusaha mengaturnya."

"Carlo Ancelotti adalah pelatih hebat, bukan cuma karena hasilnya, tapi keseimbangan yang berhasil ia jaga. Yang paling sering ia lakukan adalah mengangkat alis! Kami sama-sama di kursus kepelatihan pada 1990-an," kata Gasperini menambahkan. (net)

Tag
Share