9 Desa Kantongi Rekomendasi Kecamatan Pengajuan Tahap 3

Camat Amen, Reno Adedo, SE.-(amri/rl)-

AMEN - Sebanyak 9 Desa yang tersebar di Kecamatan Amen dipastikan telah mengatongi rekomendasi pengajuan pencairan Dana Desa (DD) dan Alokasi Dana Desa (ADD) TA 2023 dari kecamatan Amen. Bahkan saat ini masing-masing desa hanya tinggal mengantongi rekomendasi dinas PMD untuk melakukan pencairan 20 persen.

Camat, Reno Adedo,SE mengatakan jika seluruh desa diwilayah kerjanya sudah menyampaikan berkas pengajuan tahap ke tiga dan sudah mendapatkan rekomendasi dari kecamatan. Yangmana rekomendasi tersebut dikeluarkan setelah berkas persyaratan yang di ajukan desa dinyatakan lengkap.

"Seluruh desa sudah mendapat rekomendasi kecamatan, setelah dokumen persyaratan diverifikasi dan dinyatakan lengkap," ujar Reno Adedo.

Baca Juga: Tenaga Pendimping Harus Berperan Aktif

Dilanjutkannya, bagi pemerintah desa yang sudah mencairkan 20 persen tahap tiga, diharapkan segera melaksanakan program kegiatan yang telah disusun dan direncanakan, apalagi mengingat waktu hanya menyisakan 1,5 bulan lagi terutama yang melaksanakan program pembangunan fisik.

"Saya ingatkan desa yang sudah cair tahap tiga, agar segera melanjutkan program kegiatan di desanya," lanjutnya.

Ditambahkannya, Ia juga meminta kepada pemerintah desa khusus diwilayah Kecamatan Amen agar bisa terbuka dan transfaran kepada masyarakat, kalau bisa libatkan masyatakat untuk melaksanakan setiap program kegiatan yang sudah direncakan oleh pemdes, agar masyarakat juga bisa mengawasi apa yang telah direncakan dalam membangun desa.

"Saya juga meminta kepada seluruh desa agar bisa mengelola ADD dan DD dengan baik dan jangan sampai ada permasalahan," tutupnya. (bye)

Tag
Share