Gegara Tagih Hutang, Pria Bungin Malah jadi Korban Penganiayaan

--

LEBONG.RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Niat seorang warga di Kabupaten Lebong untuk menagih hutang berujung tragis.

Ceristian (33) warga Desa Bungin, Kecamatan Bingin Kuning malah menjadi korban penganiayaan dengan pelaku HE (24), warga Desa Pelabuhan Talang Leak.

Kejadian berlangsung pada Senin malam, 24 November 2025, sekitar pukul 20.30 WIB.

Korban Ceristian pulang dari aliran Sungai Ketahun setelah buang air besar dan saat berada di rumah, menagih biaya perbaikan motor yang telah lama dipinjamkan kepada HE.

Pertemuan itu memicu pertengkaran antara keduanya karena korban menggunakan kata-kata kasar saat menagih hutang.

Baca Juga: Kejari Lebong Terima Pelimpahan Tersangka Korupsi KUR Bank Bengkulu

Emosi HE memuncak hingga ia mengambil sebilah pedang yang ada di kamarnya dan menikam korban di dada, kemudian menyabet lengan tangan kanan korban.

Warga sekitar segera menolong Ceristian dan membawanya ke RSUD Lebong untuk mendapatkan perawatan medis intensif. 

Kapolres Lebong, AKBP Agoeng Ramadhani, SH, SIK, melalui Kasat Reskrim AKP Darmawel Saleh, SH, MH, di dampingi Kapolsek Lebong Selatan, IPTU Nurmansyah, membenarkan adanya peristiwa penganiayaan yang mengakibatkan korban mengalami luka di bagian dada dan kepala dan harus mendapatkan jahitan.

"Saat ini korban masih mendapatkan perawatan secara intensif," kata Kapolsek.

Tambah Kapolsek, setelah pihaknya mendapatkan laporan adanya peristiwa penganiayaan, pihaknya langsung turun kelapangan dan tidak butuh waktu lama, terduga pelaku langsung berhasil diamankan dan dibawa ke mapolsek Lebong Selatan untuk pemeriksaan lebih lanjut.

"Untuk pelaku sendiri nanti akan kita limpahkan ke Sat Res Polres Lebong," tutupnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan