Sinergi Polisi dan Warga, Lahan Perhutanan Sosial Disulap Jadi Kebun Jagung

JAGUNG: Jalannya kegiatan penanaman jagung serentak yang dilaksanakan Kapolsek Lebong Tengah.-(carles/rl)-

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Dalam upaya memperkuat program ketahanan pangan nasional serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa, Kapolsek Lebong Tengah Ipda Erwin Sinaga, S.Sos, turut serta dalam kegiatan penanaman jagung serentak kuartal III tahun 2025.

Kegiatan ini digelar di lahan perhutanan sosial milik masyarakat Desa Pagar Agung, Kecamatan Lebong Tengah, Rabu (9/7).

Kegiatan penanaman ini melibatkan sejumlah pihak, mulai dari personel Polsek Lebong Tengah, Camat Lebong Tengah, Kepala Desa Pagar Agung, pendamping desa dan kecamatan, penyuluh pertanian lapangan (PPL), ketua BUMDes, hingga masyarakat setempat.

Penanaman dilakukan di lahan seluas kurang lebih 1 hektar dengan bibit jagung hibrida merk BISI 18 sebanyak 12 kilogram, ditanam dengan jarak 25 cm x 30 cm.

Baca Juga: Kawasan TWA Tes Terbakar, 1 Hektar Hutan Hangus Dilalap Api

"Lahan ini merupakan milik masyarakat dan kami gunakan bersama untuk mendukung ketahanan pangan. Kami berharap kegiatan ini menjadi langkah awal untuk pertanian yang lebih produktif," ujar Kapolsek Ipda Erwin Sinaga.

Lebih lanjut, Erwin menegaskan bahwa penanaman jagung serentak ini juga menjadi sarana edukasi dan penyemangat bagi masyarakat untuk aktif dalam pembangunan sektor pertanian yang berkelanjutan.

Ia menilai, dengan kolaborasi antara aparat dan masyarakat, hasil pertanian tidak hanya berdampak pada ekonomi, tetapi juga memperkuat ikatan sosial dan kemandirian desa.

"Kami akan terus mendukung program-program produktif, termasuk pemanfaatan lahan perhutanan sosial secara bijak. Ketahanan pangan harus dibangun dari desa dan ini adalah bentuk nyata sinergi kepolisian dengan masyarakat," pungkasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan