Aksi Cegah Stunting Menjangkau 7.000 Anak Prasejahtera di Seluruh Indonesia

Aksi Cegah Stunting Menjangkau 7.000 Anak Prasejahtera di Seluruh Indonesia. -Foto: PNM-

JAKARTA.RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - PT Permodalan Nasional Madani (PNM) meluncurkan program AKSI PNM: Cegah Stunting & Imunisasi Gratis sebagai langkah nyata mendukung penanganan stunting di Indonesia.

Program ini telah menjangkau lebih dari 7.000 anak dari keluarga prasejahtera di seluruh Indonesia.

Program AKSI PNM diselenggarakan di 290 titik dari Sabang hingga Merauke, bekerja sama dengan lebih dari 250 puskesmas dan posyandu serta melibatkan 1.200 tenaga kesehatan.

Kegiatan yang dilakukan meliputi imunisasi gratis, edukasi gizi, pemeriksaan kesehatan ibu dan anak, serta distribusi makanan tambahan bergizi.

Sekretaris Perusahaan PNM, L. Dodot Patria Ary, mengatakan program ini menyasar ibu hamil dan balita, terutama dari keluarga nasabah binaan program Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera (Mekaar).

“Kami tidak hanya hadir untuk memberi akses, tetapi juga untuk mendampingi. Karena setiap anak berhak tumbuh sehat, dan setiap ibu berhak merasa aman dan tidak sendiri,” ujar Dodot, Jumat (23/5).

Dia menambahkan, target bebas stunting pada 2030 menjadi tanggung jawab bersama. Oleh karena itu, PNM berkomitmen mengambil peran aktif dalam membangun generasi Indonesia yang lebih sehat dan berkualitas.

“Kami percaya perubahan besar dimulai dari sentuhan kecil yang konsisten,” tambahnya.

PNM menilai intervensi kesehatan seperti imunisasi dan edukasi gizi bukan sekadar kegiatan sosial, melainkan investasi jangka panjang untuk menciptakan generasi masa depan yang unggul.

Program ini merupakan bagian dari upaya memperkuat fondasi kesehatan keluarga, terutama di kelompok ekonomi menengah ke bawah.

Melalui tagar #PNMuntukUMKM dan #PNMPemberdayaanUMKM, program ini menjadi bukti sinergi antara perusahaan, tenaga kesehatan, dan masyarakat dalam menciptakan dampak sosial berkelanjutan.

PNM berharap langkah ini dapat berkontribusi terhadap pencapaian target nasional pengentasan stunting dan penguatan kualitas SDM Indonesia. (jp)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan