Venezia Vs Napoli Tuntas 0-0

Laga Venezia vs Napoli dalam lanjutan Serie Aberakhir imbang 0-0.-foto: net-

RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Laga Venezia vs Napoli dalam lanjutan Serie A berakhir tanpa pemenang. Napoli ditahan imbang Jay Idzes dkk. dengan skor 0-0 dan gagal ke puncak klasemen.

Dalam pertandingan pekan ke-29 di Stadio Pier Luigi Penzo, Venezia, Minggu (16/3/2025) malam WIB, Napoli sempat mengancam gawang Venezia pada menit-menit awal. Kiper Venezia Andrei Radu tampil prima di bawah mistar gawang dengan melakukan sejumlah penyelamatan penting.

Cuma dapat satu poin, Napoli gagal menggusur Inter Milan dari puncak klasemen Liga Italia. Pasukan Antonio Conte itu mengumpulkan 61 poin di urutan kedua.

Napoli masih kalah selisih gol dari Inter yang baru akan bertanding pada Senin (17/3/2025) dini hari WIB nanti melawan Atalanta. Sementara itu, Venezia masih berkutat di peringkat ke-19 dengan 20 poin.Jalannya Pertandingan

Napoli nyaris membuka keunggulan pada menit kelima. Di Lorenzo melepaskan umpan dari sisi kanan dan bola yang dihalau jatuh ke kaki Raspadori. Giacomo Raspadori melepaskan tembakan, tapi bola membentur tiang gawang.

Raspadori kembali memaksa Radu melakukan penyelamatan lewat tembakan dari sisi kanan. Dari sepak pojok yang dihasilkan, Napoli belum berhasil mencetak gol.

Napoli mendapat tendangan bebas di sisi kanan. Raspadori mengirim bola ke kotak penalti dan diteruskan Scott McTominay dengan sundulan, tapi Radu masih bisa menepisnya.

Venezia menyerang dan tembakan Kike Perez diblok Alex Meret. Bola muntah disambar Fila, tapi dihalau Rrahmani tepat di depan gawang.

Umpan Leonardo Spinazzola dari sisi kiri diteruskan Romelu Lukaku dengan sundulan. Namun Radu masih sigap mengamankan bola tepat di garis gawang.

Memasuki babak kedua, Venezia dan Napoli sama-sama tak banyak menghasilkan peluang bersih. Spinazzola mencoba melepaskan umpan silang ke dekat gawang, tapi bola dihalau Radu.

Meski mendominasi permainan, Napoli kesulitan menciptakan peluang. Sementara itu, Venezia sempat mengancam gawang Napoli usai umpan Zerbin bergulir di depan gawang, tapi gagal dijangkau Gytkjaer.

Pada injury time, giliran Napoli yang menciptakan peluang. Namun, umpan silang Noah Okafor dari sisi kiri gagal dimanfaatkan Simeone.

Venezia melakukan serangan balik usai Napoli memanfaatkan sepak pojok. Nicolussi Caviglia mengakhiri serangan dengan tembakan dari depan kotak penalti yang memaksa Meret melakukan penyelamatan. (net)

Tag
Share