Pjs Bupati Bengkulu Utara Hadiri Perayaan Hari Raya Galungan 2024 di Desa Rama Agung

Pjs Bupati Bengkulu Utara Hadiri Perayaan Hari Raya Galungan 2024 di Desa Rama Agung-foto : mediacenter bengkulu utara-

BENGKULU UTARA.RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Pjs Bupati Kabupaten Bengkulu Utara, Dr. Drs. Andi Muhammad Yusuf, M.Si, menghadiri perayaan Hari Raya Galungan Tahun 2024 di Pura Desa Rama Agung pada Rabu, (25/9).

Acara tersebut juga dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Bengkulu Utara, H. Fitriyansyah, S.STP, MM, serta para Asisten I, II, dan III setdakab BU dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah BU.

Dalam sambutannya, Pjs Bupati menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh umat Hindu di Kabupaten Bengkulu Utara atas perayaan Galungan.

Ia memberikan apresiasi atas kerukunan antarumat beragama yang terjaga dengan baik di daerah ini.

BACA JUGA:Dr. Andi Muhammad Yusuf Resmi Jabat PJS Bupati Bengkulu Utara

“Kerukunan umat beragama di Desa Rama Agung ini mendapatkan penilaian positif secara nasional sebagai kampung modernisasi beragama. Mari kita jaga kerukunan ini bersama-sama, dan semoga momen ini membawa berkah dan kedamaian selamanya,” ujarnya.

Ia juga menghimbau kepada masyarakat untuk menyikapi proses pemilihan kepala daerah dengan bijak. Jangan sampai terjadi perpecahan.

Tentukan pilihan sesuai keinginan masing-masing, tetapi hargai juga pendapat orang lain agar tetap dalam suasana damai dan terhindar dari hal-hal negatif yang tidak diinginkan.

"Perayaan ini menjadi momen penting untuk memperkuat tali persaudaraan dan kerukunan di tengah masyarakat, sekaligus menegaskan komitmen bersama untuk menciptakan lingkungan yang harmonis di Kabupaten Bengkulu Utara," pungkasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan