RADARLEBONG.BACAKORAN.CO - Harry Kane menilai Inggris layak mendapat status unggulan di Piala Eropa 2024. Meski begitu, ia untuk juara di ajang ini takkan mudah.
Inggris datang ke Piala Eropa 2024 di Jerman sebagai salah satu unggulan. Tim Tiga Singa diperkuat para pemain yang bermain untuk tim-tim papan atas Eropa.
Pada edisi sebelumnya, Inggris juga mampu menembus final. Meski pada akhirnya mereka gagal juara usai kalah dari Italia lewat adu penalti.
Inggris belum pernah juara Euro. Mereka kini membidik gelar tersebut untuk pertama kalinya di tahun ini.
Baca Juga: Hasil Drawing Kualifikasi Piala Asia U-20 2025: Indonesia Masuk Grup F
Kapten Inggris, Harry Kane, menilai timnya memang layak mendapat status unggulan menilik dari hal-hal di atas. Ia bertekad membawa Three Lions mencatat sejarah dengan juara di Piala Eropa 2024.
Meski begitu, ia merasa ambisi tersebut takkan mudah diwujudkan. Penyerang Bayern Munich menegaskan bahwa Inggris harus selalu tampil dengan performa terbaik jika ingin juara di Jerman.
"Saya pikir kami berhak mendapatkan status itu lewat performa yang kami tunjukan di ajang-ajang sebelumnya. Tapi kami juga tim belum pernah memenangkan Euro sebelumnya, jadi kami mencoba membuat sejarah di sini. Itu adalah target yang ingin kami capai, namun kami tahu jalan ke depan masih panjang dan sulit," ujar Kane dikutip dari situs UEFA.
"Kami perlu memastikan bahwa kami melakukannya dengan benar karena, di turnamen seperti ini, jika Anda tidak tampil 100%, Anda akan dihukum," jelasnya.
Three Lions akan memulai langkah di Piala Eropa 2024 dengan berada di Grup C. Inggris tergabung bersama dengan Serbia, Slovenia dan Denmark. Pada laga perdana, Inggris akan melawan Serbia pada 17 Juni mendatang. (net)